TRIBUNNEWSWIKI.COM - Cokelat merupakan makanan yang populer berkat rasa dan teksturnya yang khas.
Cokelat menjelma menjadi makanan yang bisa ditemui dimana saja.
Meskipun tergolong makanan yang dikenal banyak orang, mengkonsumsi cokelat tidak boleh berlebihan dan memiliki batas.
Hal tersebut lantaran cokelat mengandung gula dan lemak yang tinggi.
Baca: 5 Khasiat Ampuh Buah Naga bagi Tubuh, dari Cegah Kanker hingga Sehatkan Usus
Baca: Khasiat Ampuh Lemon, Hilangkan Pusing setelah Konsumsi Daging hingga Ampuh Atasi Kolesterol
Baca: 5 Khasiat Kopi untuk Kesehatan
Dilansir oleh medicalnewstoday.com, para peneliti masih tertarik untuk menemukan manfaat tersembunyi dari mengkonsumsi cokelat.
Baru-baru ini penelitian tentang manfaat cokelat untuk tubuh datang dari University College London (UCL) di Inggris.
Tim UCL bekerja bersama dengan para ilmuwan dari University of Calgary dan Layanan Kesehatan Alberta Kanada mengeluarkan sebuah jurnal ilmiah berjudul "Orang yang makan cokelat hitam lebih kecil kemungkinannya mengalami depresi".
Penelitian tersebut mengambil data dari survei Pemeriksaan Kesehatan dan nutrisi Nasional Amerika Serikat.
Para ilmuan tersebut mendapatkan 13.626 peserta berusia 20 tahun atau lebih.
Dengan menggunakan Kuesioner Kesehatan Pasien, tim peneliti kemudian menilai gejala-gejala depresi.
Mereka juga mempelajari cokelat hitam dan cokelat biasa secara terpisah.
Baca: Manfaat Buah Anggur, Cegah Kanker hingga Obati Insomnia
Baca: 7 Manfaat Konsumsi Pisang, dari Tingkatkan Konsentrasi hingga Mengatur Gula Darah
Baca: 6 Manfaat Kandungan Brokoli, Cegah Kanker hingga Baik untuk Kesehatan Jantung
Dari hasil penelitian, menunjukkan bahwa tak ada hubungan antara penurunan gejala depresi dengan cokelat biasa.
Namun, hasil penelitian menunjukkan hal yang berbeda untuk cokelat hitam.
"Individu yang mengonsumsi cokelat hitam memiliki peluang 70 persen lebih rendah untuk melaporkan gejala depresi yang relevan secara klinis ketimbang mereka yang tidak mengonsumsi cokelat," tulis para penulis studi dikutip TribunnewsWiki dari Kompas.com, Jumat (16/8/2019).
Meski demikian, penulis utama dalam penelitian tersebut, DR Sarah Jackson meyakini diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengklarifikasi penemuan itu.
Di sisi lain, ia menilai temuan ini sebagai satu kesuksesan dan titik terang tentang manfaat cokelat hitam pada tubuh, baik secara fisik maupun mental.
Secara global depresi adalah masalah yang cukup berat.
Untuk penyakit depresi, terapi dan pengobatan merupakan perawatan yang paling umum.
Namun obat-obatan juga tidak mampu bekerja baik untuk semua orang.
Bahkan orang-orang depresi yang mengkonsumsi obat-obatan biasanya berhenti meminum obat setelah enam minggu.
Baca: Manfaat Infused Water untuk Tubuh, Turunkan Berat Badan hingga Mencegah Penuaan
Baca: Berbagai Macam Manfaat Apel, Untuk Perawatan Kulit hingga Cegah Risiko Kanker
Hingga kini, menemukan intervensi gaya hidup yang dapat meningkatkan gejala depresi adalah priroitas utama.
Aktivitas fisik juga bermanfaat bagi orang depresi, namun tidak bisa membantu semua orang.
Bahkan semua orang juga tidak dapat berolahraga secara fisik.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Abdurrahman Al Farid)
Jangan lupa subscribe channel Youtube TribunnewsWiki :