BATU BERAK - Situs Megalitikum, Jejak Pemujaan dan Permukiman di Lampung Barat Masa Prasejarah

Inilah Batu Berak, situs megalitikum yang merupakan jejak pemujaan dan permukiman di Lampung Barat.


zoom-inlihat foto
situs-batu-berak-6346.jpg
Kemendikbud
Situs Batu Berak - Arti Penting Situs Batu Berak, Peninggalan Megalitik di Lampung: Nilai Sejarah dan Ilmu Pengetahuan


Bangunan-bangunan ini semuanya difungsikan sebagai pemujaan, atau peringatan upacara terhadap leluhurnya, dan juga upacara agar hasil panen melimpah, tidak terjadi bencana, dan agar tanahnya subur.

Selain itu tadi, terdapat juga situs batu bergores, yang berfungsi untuk mengasah benda tajam, seperti tombak dan mata panah.

Pada tahun 1980 dilakukan penelitian secara intensif oleh Pusat Penelitian Arkeologi Nasional yang menyimpulkan bahwa Situs Batu Berak adalah tempat pemujaan.

Pada tahun 2004, Situs Batu Berak ditetapkan sebagai cagar budaya oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata.

Setelah dilihat dari penelitian geologi dan geomorfologi, Situs Batu Berak adalah hasil singkapan batuan yang memang sudah terjajar di mana memang ada batuan yang kekar tiang dan slide-stone yang lebar-lebar di tempat itu. Di sanalah masyarakat saat itu membangun situs ini.

Mengapa mereka membangun situs di situ? Karena bahan-bahannya tersedia di situ.

Balai Pelestarian Cagar Budaya juga melakukan pemeliharaan secara periodik menempatkan 6 juru pelihara dan juga melakukan penataan kembali terhadap peninggalan yang ada di Situs Batu Berak.

Diharapkan dengan ditempatkannya 6 juru pelihara ini, Situs Batu Berak dapat terpelihara dengan baik.

Situs Megalitik Batu Berak, sekarang ini mulai dikenal. Jumlah kunjungan mulai meningkat, secara bertahap rata-rata 2000 - 2500 orang perbulan.

Kesan pengunjung begitu bagus, artinya mereka begitu kagum di situs ini baik dari jenis peninggalan dan lingkungan yang terawat.

Pemerintah Kab. Lampung Barat melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung Barat dalam rangka turut melakukan pelestarian, pengembangan, dan pemanfaatan Situs Batu Berak, bekerjasama dengan komunitas yang peduli dengan cagar budaya melakukan pentas budaya di situs ini.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung Barat merekomendasikan kepada seluruh insan pendidikan di seluruh Lampung Barat khususnya guru dan murid untuk melakukan lawatan cagar budaya di situs ini, agar mereka ke depan merasa memiliki kepedulian terhadap situs megalitik Batu Berak yang ada di Lampung Barat ini.

Situs Batu Berak merupakan salah satu jejak sejarah peradaban dan budaya.

Pada masa sekarang, baik situs Batu Berak atupun situs megalitik lainnya di Indonesia dapat berfungsi sebagai sumber kreativitas, semangat, dan inspirasi yang memiliki manfaat untuk kesejahteraan masyarakat.

--

Sumber:

Dr. Rr. Triwurjani, M. Hum

Dra. Rusmeijani Setyorini, Kepala BPCB Banten.

Eko Harmono, Juru Pelihara

Riady Andrianto, S.H., Kabid Kebudayaan Kabupaten Lampung Barat.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)

Baca: Batu Berak Mencuat di Program Belajar dari Rumah TVRI, Ini 3 Situs Megalitikum yang Patut Dikunjungi

Baca: Bagaimanakah Bentuk Situs Batu Berak? Berikut Materi SMP Belajar dari Rumah TVRI Jumat 24 April 2020





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Red CobeX (2010)

    Red CobeX adalah sebuah film komedi Indonesia yang
  • Film - Utusan Iblis (2025)

    Utusan Iblis adalah sebuah film horor Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved