TRIBUNNEWSWIKI.COM - Malaysia dan Indonesia adalah negara yang berasal dari rumpun yang sama.
Maka dari itu, beberapa kuliner dari kedua negara ini memiliki banyak kemiripan.
Namun demikian, masing-masing makanan memiliki perbedaan, khususnya dalam penggunaan bumbu dan rempah pada makanan.
Setidaknya terdapat empat makanan dan satu minuman asal Malaysia yang mirip dengan makanan/minuman khas Indonesia, yaitu rendang, nasi lemak, laksa, sate, dan cendol.
Berikut adalah makanan dan minumal Malaysia serta perbedaannya dengan masakan Nusantara:
1. Rendang
Rendang memang terkenal di dua negara yaitu Malaysia dan Indonesia.
Meski begitu, terdapat perbedaan mencolok dari makanan satu ini.
Rendang di Malaysia secara fisik berwarna merah atau kecoklatan, tampak seperti bumbu rujak atau kalio.
Secara tekstur, rendang di Malaysia cenderung lebih basah karena tidak dimasak hingga benar-benar kering dan menghitam.
Rendang Malaysia juga berbeda di setiap wilayahnya.
Mereka membuat versi rendang sendiri sama seperti yang ada di Sumatera Barat, Indonesia.
Sementara itu, rendang di Indonesia berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat yang terkenal dari teknik memasak ‘merandang’.
Baca: Rujak Soto
Baca: Viral Video Ibu-ibu Bertengkar karena Rebutan Rendang, Ini Fakta Sebenarnya, Cuma Settingan?
Baca: Nasi Balap Puyung
Arti dari ‘merandang’ sendiri adalah menggosokan santan dengan api kecil hingga menghitam.
Bumbu dan rempah di setiap desa Sumatera Barat memiliki komposisi berbeda.
Ini yang membuat rasa rendang bisa berbeda-beda pula.
Meski begitu, terdapat satu kesamaan, yaitu pada proses karamelisasi.
Rendang di Indonesia sejatinya bertekstur kering (tidak berkuah) dan berwarna kehitaman akibat proses memasak yang perlahan dengan api kecil.
Proses memasaknya pun lama hingga butuh waktu 8 jam untuk dapat menghasilkan rendang yang awet dan tahan lama.
2. Nasi lemak