SOSOK Desnayeti, Hakim MA yang Masih Ngotot Ingin Ferdy Sambo Dapat Hukuman Mati di Kasus Brigadir J

Penulis: Ika Wahyuningsih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Inilah profil Desnayeti Hakim Agung yang inginkan Ferdy Sambo tetap dihukum mati

Namun, vonis kasasi seumur hidup yang dijatuhkan MA terhadap Ferdy Sambo, tidak bulat.

Mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo, yang dituduh membunuh pengawal Nofriansyah Yosua Hutabarat, memberi isyarat saat tiba untuk sidang putusan di pengadilan Jakarta Selatan di Jakarta pada 13 Februari 2023. (ADITYA AJI/AFP)


Pasalnya, dari lima hakim agung yang menyidangkan perkara kasasi, dua di antaranya berbeda pendapat alias dissenting opinion.

Dari lima hakim agung itu, dua hakim agung yang menyatakan dissenting opinion adalah Hakim Agung Jupriyadi dan Hakim Agung Desnayeti.

Informasi itu disampaikan Kepala Biro Hukum dan Humas MA Sobandi dalam konferensi pers.

"Tadi yang melakukan dissenting opinion dalam perkara Ferdy Sambo ada dua orang, yaitu anggota majelis II Jupriadi dan anggota majelis III Desnayeti," kata Sobandi, Selasa (8/8/2023) sore.

Sobandi menjelaskan keduanya berbeda pendapat dengan tiga hakim lainnya.

Jupriadi dan Desnayeti tetap berkeinginan Ferdy Sambo dihukum mati sebagaimana vonis di tingkat pengadilan negeri.

Sementara tiga hakim agung lainnya memutus menjadi penjara seumur hidup.

"Mereka melakukan DO (dissenting opinion) itu berbeda pendapat dengan putusan, dengan majelis yang lain, yang tiga, tapi yang dikuatkan yang tiga."

"Jadi, beliau tolak kasasi. Artinya tetap hukuman mati, tapi putusan adalah dengan perbaikan, (menjadi) seumur hidup," ujar Sobandi.

VIRAL Foto Ferdy Sambo Santai di Rumah, Unggahan Langsung Hilang, Tidak Dipenjara ?

 Media sosial digegerkan dengan foto viral Ferdy Sambo yang santai di rumah.

Tambah mengejutkan, unggahan viral foto Ferdy Sambo di rumah ini langsung hilang seketika.

Seperti yang diketahui, Ferdy Sambo sudah dijatuhi hukuman mati dan dinyatakan bersalah karena melakukan pembunuhan berencana terhadap ajudannya, Brigadir Yosua Hutabarat.

Namun hingga kini masyarakat Indonesia bertanya-tanya apakah benar Ferdy Sambo akan dihukum mati?

Saat masyarakat sedang bertanya-tanya tentang Nasib Ferdy Sambo saat ini justru beredar foto Ferdy Sambo sang mantan jenderal sampai viral.

Dalam foto yang beredar tersebut, Nampak Ferdy Sambo sedang santai di meja makan.

Baca: Ferdy Sambo Tetap Dihukum Mati, Banding yang Diajukan Ditolak

Baca: Kesal dengan Kasus Ferdy Sambo dan Achiruddin, Megawati Minta Semua Polisi Insaf: Arogan Banget, Ya

Foto tersebut diunggah oleh selebgram Ajudan Pribadi di akun Instagram pribadinya, Rabu (12/7/2023).

Namun sayangnya unggahan itu tak bertahan lama, karena langsung viral dalam hitungan jam.

Ajudan Pribadi pun langsung menghapus unggahannya itu.

Beredar Foto Ferdy Sambo sedang Nyantai di Rumah kini viral (TRIBUN MEDAN/ HO)
Halaman
1234


Penulis: Ika Wahyuningsih
BERITA TERKAIT

Berita Populer