Simak 5 Resep Sajian Istimewa dengan Bahan Sederhana untuk Berbuka Puasa, Dijamin Lezat

Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi ayam bakar ketumbar

400 ml air

Langkah membuat sayur oyong, pertama, untuk membuat sayur oyong, panaskan wajan di atas api sedang, tuang minyak goreng.

Tumis bawang putih hingga wangi lalu masukkan jahe, serai, cabai rawit, dan cabai merah, tumis hingga layu.

Setelah itu tambahkan tauco, gula pasir, dan daun bawang, tumis hingga daun bawang layu lalu angkat.

Selanjutnya didihkan air, masukkan bumbu tumis, lalu panaskan.

Setelah kuah mendidih kembali, masukkan oyong.

Setelah oyong mulai empuk, tambahkan sawi putih. Bila kuah mendidih, angkat dan sajikan.

Baca: Resep Membuat Puding Susu Buah sebagai Sajian Berbuka Puasa

Ayam Bakar Ketumbar

Ilustrasi ayam bakar ketumbar (SHUTTERSTOCK/ARIYANI TEDJO)

Ayam bakar ketumbar merupakan salah satu hidangan yang mudah dibuat di rumah, tepat untuk hidangan buka puasa.

Berikut bahan yang perlu disiapkan:

4 buah (600-800 g) paha ayam atas-bawah, buang kulitnya

2 sdm minyak goreng

100 ml air

2 sdm ketumbar Bumbu halus

10 butir bawang merah

4 siung bawang putih

2 sdt ketumbar

2 cm kunyit

2 cm jahe

5 butir kemiri

1 sdt gula merah iris halus

1 sdt garam

Cara membuat ayam bakar ketumbar, langkah pertama adalah panaskan wajan di atas api sedang, tuang minyak goreng.

Lanjutkan tumis bumbu halus hingga harum lalu masukkan paha ayam, aduk hingga rata.

Masak hingga ayam kaku dan mengeluarkan air.

Setelah mendidih, tambahkan air lalu kecilkan api, tutup.

Masak hingga ayam empuk dan kesat, angkat.

Gulingkan ayam di atas ketumbar sambil sedikit tekan agar ketumbar menempel.

Setelah itu bakar ayam di atas grill pan, balik hingga kedua sisinya kecoklatan.

Angkat dan sajikan hangat bersama nasi putih.

Baca: Resep Memasak Cumi Goreng Tepung Lada Hitam untuk Hidangan Berbuka Puasa

Dadar Jagung

Ilustrasi dadar jagung (Gekko Gallery / shutterstock)

Hidangan satu ini sangat mudah untuk membuatnya, bahannya pun murah, dan rasanya nikmat.

Bahan untuk membuat dadar jagung yakni:

250 g jagung manis muda yang sudah diserut dari tongkolnya

175 g tepung terigu protein rendah (misalnya cap Kunci Biru)

10 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris-iris tipis

300 ml air atau santan dari 100 g kelapa parut

Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

5 siung bawang putih

2 sdt ketumbar

6 butir kemiri

2 cm kencur

1 1/2 sdt garam

Cara membuat dadar jagung, pertama, campur tepung terigu, bumbu halus, daun jeruk, dan air atau santan.

Lalu tambahkan jagung, aduk hingga rata. Langkah selanjutnya panaskan wajan di atas api sedang tuangi minyak goreng.

Aduk kembali adonan, ambil 1 sendok sayur (25 ml), tuangkan melebar dalam wajan.

Goreng adonan secara terendam dalam minyak goreng.

Setelah kering dan renyah, angkat dan tiriskan. Sajikan selagi panas agar bakwan masih renyah.

Baca: Simak 3 Resep Es Campur yang Cocok untuk Takjil Berbuka Puasa


(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)

Lihat selengkapnya terkait Bulan Ramadhan di sini



Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer