Tavuklu Pilav

Tavuklu pilav adalah hidangan yang terdiri atas nasi, daging ayam, dan bumbu khas Turki.


zoom-inlihat foto
Ilustrasi-tavuklu-pilav-khas-Turki2.jpg
haberturk.com
Ilustrasi tavuklu pilav khas Turki

Tavuklu pilav adalah hidangan yang terdiri atas nasi, daging ayam, dan bumbu khas Turki.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tavuklu pilav adalah hidangan yang terdiri atas nasi, daging ayam, dan bumbu khas Turki.

Hidangan berat ini memiliki cita rasa manis, asin dan gurih yang berasal dari rempah-rempah khas Turki yang menjadi keistimewaan tavuk pilav tersendiri.

Sajian ini selain nikmat juga mengenyangkan perut. Untuk membuatnya pun mudah dan tidak memerlukan banyak bahan. (1)

Ilustrasi tavuklu pilav khas Turki
Ilustrasi tavuklu pilav khas Turki

Baca: Kumpir

  • Bahan-Bahan #


Untuk membuat tavuklu pilav khas Turki, berikut bahan-bahan yang diperlukan.

6 potong paha ayam (bisa gunakan bagian lain)

6 genggam beras

2 sdt garam

2 sdm butter

2 sdm minyak sayur

Secukupnya air

Lada bubuk secukupnya

Cabai giling secukupnya (2)

Baca: Simit

  • Cara Membuat #


1. Pertama, siapkan bahan-bahan, Cuci bersih ayam, lalu tambahkan air dan garam dalam panci. Rebus ayam hingga matang. Setelah itu, suwir-suwir ayam.

2. Siapkan beras, rendam dalam air hangat selama 5 menit, tambahkan 1 sdt garam.

3. Cuci bersih beras, tiriskan. Panaskan butter dan minyak dalam panci, tumis beras hingga adukan terasa berat.

4. Masukkan air panas atau kaldu ayam sisa rebusan ayam, sekitar 1 ruas jari di atas beras, kemudian tutup panci.

5. Masak nasi hingga matang, tambahkan garam sesuai selera. Masak dengan api kecil-sedang.

6. Jika nasi hampir matang, tambahkan suwiran ayam di atasnya. Lalu tutup dan masak kembali sekitar 10 menit.

7. Setelah matang, matikan api, diamkan sebentar.

8. Sajikan tavuklu pilav khas Turki bersama taburan lada bubuk dan cabai giling. (2)

Baca: Lahmacun

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Nama Makanan Tavuklu pilav
Bahan Utama Nasi, ayam dan rempah-rempah
Asal Turki
   


Sumber :


1. gotravelly.com
2. cookpad.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Legenda Kelam Malin

    Legenda Kelam Malin Kundang adalah sebuah film drama
  • Film - Namaku Dick (2008)

    Namaku Dick adalah sebuah film drama komedi Indonesia
© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved