TRIBUNNEWSWIKI.COM – Pedangdut Dewi Perssik memberi tanggapan terkait bebasnya Saipul Jamil dari penjara.
Mantan suaminya tersebut menjadi sorotan dan banyak netizen yang menyerukan untuk memboikot Saipul Jamil dari stasiun televisi.
Dewi Perssik mengaku tak bisa memberi tanggapan banyak terkait boikot Sipul Jamil tersebut.
Namun ia berharap mantan suaminya itu bisa mendapatkan rezeki dimana pun.
“Kalau masalah larangan itu enggak tau ya mbak, yang namanya rezeki itu dari segala arah bukan hanya di entertain, di luar entertain juga rezeki,” kata Dewi Perssik seperti dikutip Tribunnewswiki.com dati YouTube KH Infotainment, Sabtu (4/9/2021).
Baca: Petisi Boikot Saipul Jamil dari Acara Stasiun TV Memanas Jadi Trending Topic di Twitter
Menurut Dewi, rezeki tidak hanya berasal dari dunia entertainment.
Ada pula artis-artis lain yang mendapat ladang rezeki dari usaha mereka di luar dunia hiburan.
“Jadi buat aku artis-artis yang tidak eksis di stasiun TV bukan berarti mereka tenggelam.
Bisa jadi mereka sudah punya bisnis lain yang lebih menguntungkan. Jadi rezeki gak usah ditakutin gitu, santai aja orang mau berkata apapun,” kata Dewi Perssik.
Namun ia berharap Saipul Jamil bisa mendapatkan tempat untuk mencari rezeki.
Baca: Saipul Jamil Tersenyum Lebar Setelah Bebas dari Jeruji Besi
Istri Angga Wijaya ini juga mengungkapkan pendapatnya terkait pro dan kontra Saipul Jamil tampil di televisi.
Ia meminta masyarakat tidak melulu memandang masa lalu seseorang.
“Hanya aku pribadi janganlah memandang masa lalu seseorang, yang lalu sudah biarlah berlalu.
Terkecuali mas Saipul menyenggol orang-orang atau merasa dirinya alim itu berbeda lagi,” ujarnya.
Pedangdut tersebut menilai jika Saipul Jamil sudah membayar perbuatannya dengan hukuman penjara kurang lebih lima tahun.
“Kalau selama ini kan mas Saipul sudah membayar, lima tahun lebih ya.
Itu lama banget lho, saya dulu tiga bulan aja udah gimana apalagi beliau,” imbuhnya.
Baca: Saipul Jamil Resmi Bebas setelah Mendekam 5 Tahun di Penjara
Ia juga mengungkapkan keinginanya bertemu dengan Saipul setelah mantan suaminya itu keluar dari jeruji besi.
Dewi mengaku sudah berkomunikasi dengan keluarga Saipul Jamil.
“Sudah aku sudah WhatApp abangnya, boleh gak kalau berkenan mau bertemu dengan mas Saipul.