Gochujang

Gochujang adalah bumbu Korea yang paling populer dan banyak digunakan untuk membuat berbagai masakan. Bumbu satu ini berasal dari fermentasi beras ketan, bawang putih, pasta kedelai, sirup jagung, dan bubuk cabai.


zoom-inlihat foto
Gochujang-1.jpg
luknaja / Getty Images
Ilustrasi Gochujang

Gochujang adalah bumbu Korea yang paling populer dan banyak digunakan untuk membuat berbagai masakan. Bumbu satu ini berasal dari fermentasi beras ketan, bawang putih, pasta kedelai, sirup jagung, dan bubuk cabai.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Gochujang adalah bumbu Korea yang paling populer dan banyak digunakan untuk membuat berbagai masakan.

Bumbu satu ini berasal dari fermentasi beras ketan, bawang putih, pasta kedelai, sirup jagung, dan bubuk cabai.

Gochujang terlihat mirip dengan pasta cabai, tetapi dengan rasa yang berbeda dan tentunya lebih kaya. (1)

Gochujang terbuat dari beras atau barley (atau jenis gandum lain), bubuk kue beras, bubur yang dicampur dengan bubuk fermentasi kedelai, garam, dan bubuk cabai merah Korea.

Ciri khas gochujang terletak pada keseimbangan perpaduan rasa manis khas beras, nikmatnya pasta kedelai, dan pedasnya cabai merah Korea.

Rasa unik gochujang membuatnya cocok dicampur pada segala makanan maupun sayuran, mulai dari salad sampai daging maupun ikan panggang.

Sebagai kondimen utama, tak pelak banyak kuliner Korea yang dibumbui dengan gochujang.

Di antaranya bibimbap, tteokbokki, sup gochujang, dan bibimguksu (mi campur sayuran).

Terdapat beragam kondimen pada kuliner Korea seperti doenjang (pasta kedelai) dan ganjang (kecap), tetapi gochujang menjadi bumbu yang paling penting.

Gochujang sendiri sudah ada sejak akhir abad ke-16 dan dipakai secara luas pada makanan Korea ketika akhir Dinasti Joseon.

Kondimen bercita rasa pedas tersebut bahkan dipakai hingga kini.

Pemakaian pasta pedas tersebut merupakan kunci kelezatan dan ciri khas kuliner Korea yang disukai berbagai kalangan.

Bahkan gochujang, dan kimchi, telah didaftarkan pada Codex Alimentarius Commission, sebuah organisasi yang bertujuan untuk mempertahankan dan mempromosikan makanan berkualitas baik di level internasional. (2)

Saus Gochujang
Ilustrasi Gochujang

Baca: Bulgogi

  • Sejarah #


Kemunculan serta keberadaan gochujang sudah ada sejak zaman dahulu di Korea.

Gochujang pertama muncul sebagai "chojang" dalam buku asal Cina, "Sikui-simgam", yang diterbitkan sekitar abad ke-19.

Dalam buku tersebut di jelaskan bahwa untuk mendapatkan nutrisi dan memproduksi makanan sehat, orang-orang akan merebus ayam dan ditambah dengan gochujang, deonjang, daun bawang dan jahe.

Ada pula bukti lain yang berasal dari buku yang ditulis oleh Chen Shou berjudul "Catatan Sejarah Tiga Negara", menyatakan bahwa generasi sebelumnya di Korea memiliki keterampilan fermentasi yang hebat.

Keterampilan memfermentasi tersebut di terapkan pada gochujang, kimchi, dan juga deonjang. Ketiga makanan yang sudah populer di kalangan masyarakat Korea sejak zaman dahulu.

Seperti yang sudah di jelaskan dalam catatan-catatan Cina Kuno tersebut, gochujang sejak dulu sudah dikonsumsi sebagai bahan makanan, khususnya sebagai bahan yang dapat menjaga kesehatan.

Kemungkinan sudah banyak masyarakat Korea yang mengonsumsi gochujang sejak dini pada masa itu, namun tidak ada catatan yang di buat.

Bisa jadi karena masyarakat pada masa itu masih belum memiliki kemampuan untuk membuatnya atau mungkin gochujang sudah terlalu umum buat mereka, jadi rasanya membuat catatan bukanlah yang di perlukan.

Dari catatan-catatan tadi bisa dilihat juga bahwa sejarah gochujang sudah berlangsung selama ribuan tahun lalu.

Selain itu peran gochujang sebagai bumbu atau makanan khas Korea sudah berlangsung selama ratusan tahun.

Terbukti juga bahwa gochujang dianggap sebagai sumber nutrisi oleh masyarakat pada zaman dahulu.

Dan bukan hanya kalangan masyarakat biasa saja yang mengonsumsi dan menggemari gochujang, bahkan keluarga kerajaan pun juga.

Salah satunya adalah Raja Yeongjo dari Dinasti Joseon yang dikenal sangat menikmati gochujang dan makanan dengan gochujang di dalamnya. (3)

Baca: Yangnyeom Chicken

  • Kandungan Gizi #


Ukuran Porsi: 1 sdm (15 g)

Per porsi

Energi: 63 kj, 15 kkal

Lemak: 0,00g

Protein: 0,00g

Karbohidrat: 3,00g

Gula: 2,00g

Sodium: 410mg (4)

Baca: Kimbab

  • Manfaat #


Menyehatkan Usus

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Jurnal Korean Journal of Food Preservation menemukan bahwa jenis gochujang tertentu bisa melindungi terhadap gejala kolitis.

Kolitis sendiri adalah peradangan yang terjadi pada usus besar.

Kandungan probiotik dalam fermentasi kedelai dikenal untuk memicu bakteri sehat dalam usus untuk meningkatkan kerja sistem pencernaan.

Meningkatkan Sistem Imun

Capsaicin adalah bahan aktif dalam cabai dan dikenal baik untuk sistem kekebalan tubuh dan membantu membawa racun keluar dari tubuh.

Meningkatkan Energi

Bahan aktif dalam cabai juga dipercaya bisa meningkatkan kecepatan metabolisme dan meningkatkan energi. (1)

Meredakan Stress

Gochujang dipercaya dapat meredakan stres.

Makan kuliner pedas dapat menghasilkan keringat yang bikin badan lebih segar, itulah reaksi kimia capcaisin dalam badan.

Capcaisin adalah zat penghasil rasa pedas pada cabai.

Capcaisin dipercaya punya efek anti-bakteri, mencegah penyakit dan membantu proses pemulihan tubuh dengan membersihkan sistem tubuh, mengurangi lemak, dan mencegah obesitas.

Mengandung Gizi Baik

Gochujang juga mengandung protein, lemak, vitamin B2, vitamin C, karotin, dan kandungan lain.

Beta karotin dan vitamin C pada gochujang dikatakan sebagai agen anti-karsinogenik dan anti-mutagenik. (2)

Baca: Kimchi

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Nama Makanan Gochujang
Jenis Pasta Cabai
Asal Korea Selatan
Bahan Utama Fermentasi Beras Ketan, Bawang Putih, Pasta Kedelai, Sirup Jagung, dan Bubuk Cabai
   


Sumber :


1. bobo.grid.id
2. kompas.com
3. kompasiana.com
4. fatsecret.co.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved