Rabu Besok Presiden Jokowi Akan Jadi Orang Pertama yang Disuntik Vaksin Covid-19

Disiarkan secara langsung, Presiden Jokowi akan menjadi orang pertama penerima vaksin Covid-19 Rabu besok.


zoom-inlihat foto
presiden-joko-widodo-pidato-di-sidang-umum-pbb-2020-2.jpg
TANGKAP LAYAR VIDEO PIDATO PRESIDEN JOKOWI/SEKRETARIAT KABINET
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pidato perdananya dalam Sidang Majelis Umum (SMU) ke 75 PBB secara virtual, Rabu (23/9/2020).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan, Presiden Jokowi akan disuntik Vaksin Covid-19 Sinovac pada Rabu (12/1/2021).

Otomatis, Jokowi akan menjadi orang pertama yang akan disuntik vaksin Covid-19.

"Rencana besok pagi penyuntikan vaksin perdana untuk Presiden. Kami (Sekretariat Presiden) sedang mempersiapkan dan berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan untuk pengaturan tata cara vaksinasi," kata Bey melalui pesan singkat, Selasa (12/1/2021).

Tak hanya itu, penyuntikan vaksin kepada Presiden Jokowi juga akan disiarkan langsung.

"Besok saat penyuntikan perdana tersebut juga akan disiarkan secara live streaming. Jadi prosesnya seperti apa, bisa dilihat langsung besok," ucap Bey.

Adapun sebelumnya Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono memastikan bahwa Presiden Jokowi akan mendapatkan jatah vaksin dari Sinovac.

Sebelumnya, Jokowi menyatakan bakal menjadi orang pertama yang disuntikkan vaksin Covid-19.

Hal itu bertujuan membangun kepercayaan masyarakat terhadap vaksin Covid-19 yang disediakan pemerintah.

Baca: Kepala BPOM Ungkap Sejumlah Efek Samping Vaksin Sinovac: Bersifat Ringan hingga Sedang

Baca: Izin Penggunaan Darurat Vaksin Sinovac Sudah Terbit, Jokowi Akan Disuntik Vaksin Besok

Tak hanya Jokowi, pejabat lainnya seperti Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin juga akan disuntikkan vaksin buatan Sinovac tahap pertama bersama Jokowi.

Penerima vaksin pertama selain Jokowi

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi mengatakan, nama-nama tokoh dan pejabat yang akan divaksin bersama Presiden Joko Widodo pada Rabu (13/1/2021) belum final dipastikan.

Pihaknya akan memastikan terlebih dulu siapa saja yang akan menerima vaksinasi perdana Covid-19 itu.

"Belum final ya, tetapi Presiden sudah pasti," ujar Nadia saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (12/1/2021).

Pada pekan lalu, Nadia memberikan penjelasan atas beredarnya sejumlah nama pejabat, tokoh dan influencer sebagai pihak yang akan disuntik vaksin Covid-19 pertama kali.

Nama-nama yang dimaksud antara lain artis Raffi Ahmad, penyanyi Bunga Citra Lestari hingga dokter dan influencer Tirta Mandira Hudhi (dr Tirta).

Nadia mengatakan, informasi yang memuat nama-nama itu bukan merupakan rilis resmi dari Kemenkes.

"Slide-nya bukan rilis resmi Kemenkes ya. Informasi tersebut tidak dapat dijadikan rujukan karena hingga saat ini, pelaksanaan dan tokoh-tokoh yang akan mengikuti vaksinasi Covid-19 perdana masih dalam tahap pembahasan," ujar Nadia, Jumat (9/1/2021).

Baca: Kontroversi Dokter China Sebut 1 Jenis Vaksin Covid-19 dari Negaranya Tidak Aman: 73 Efek Samping

Baca: Dibanding Turki dan Brazil, Tingkat Kemanjuran Vaksin Sinovac di Indonesia Paling Rendah

Pada 13 Januari, penyuntikan vaksin akan ditujukan untuk tiga kelompok sebagai berikut:

Kelompok 1, terdiri dari para pejabat publik: Presiden Joko Widodo, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri BUMN Erick Thohir, Menlu Retno Marsudi, Mendikbud Nadiem Makarim, Panglima TNI Hadi Tjahjanto, Kapolri Idham Azis, Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo dan Kepala BPOM Penny Lukito.

Kelompok 2 para pengurus asosiasi profesi dan key opinion leader kesehatan meliputi: Ketua IDI Daeng M Fakih, Ketua PPNI Harif Fadilah, Ketua PP IBI Emi Nurjasmi, ahli vaksin milenial Dirgayuza Rambe, Ketua Muhammadiyah Covid-19 Commad Center Agus Syamsuddin, Ketua Satgas NU Peduli Covid-19 Muhammad Makky Zamzami, Najwa Shihab, dr Tirta, Bunga Citra Lestari, Raffi Ahmad.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved