Berbusana Mirip Rangga Sasana, Jenderal Sunda Empire Ini Klaim 25 Persen Penduduk Bumi Pengikut SE

Tiga Petinggi Terancam 10 Tahun Bui, Jenderal Bintang Empat Sunda Empire Masih Berani Muncul


zoom-inlihat foto
daden-deniswara-mengaku-sebagai-jenderal-sunda-empire.jpg
Tribunjabar.id/Mega Nugraha
Pria bernama Daden Deniswara yang mengaku sebagai Jenderal Sunda Empire kawal sidang tiga petinggi Sunda Empire, Kamis (18/6/2020).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tiga petinggi Sunda Empire (SE) baru saja menjalan sidang perdana di PN Bandung, Kamis (18/6/2020).

Dalam pembacaan surat dakwaan, JPU menilai Nasri Bank, Kaisar Raden Ratna Ningrum, dan Ki Ageng Raden Rangga Sasana, telah menyebarkan informasi tak benar.

Mereka didakwa dengan tiga pasal, dengan ancaman 10 tahun penjara.

Meski demikian, masih ada pengikut Sunda Empire yang berani tampil di publik.

Bahkan dia membuat klaim soal keanggotaan Sunda Empire yang mencapai 25 persen penduduk bumi.

Dalam sidang perdana, ada sosok pria berbaju ala militer yang datang.

Ia tampil dengan baju loreng lengkap dengan baret hitam berbintang empat.

Di bagian dada, tertulis nama Daden dan 'SLW' di bagian kanan.

Pria bernama Daden Deniswara yang mengaku sebagai Jenderal Sunda Empire kawal sidang tiga petinggi Sunda Empire, Kamis (18/6/2020). (Tribunjabar.id/Mega Nugraha)
Pria bernama Daden Deniswara yang mengaku sebagai Jenderal Sunda Empire kawal sidang tiga petinggi Sunda Empire, Kamis (18/6/2020). (Tribunjabar.id/Mega Nugraha) (Tribunjabar.id/Mega Nugraha)

Baca: Rangga Sasana Klaim Kerajaannya Punya Sistem Dana Kebutuhan, Polisi Ungkap Sumber Uang Sunda Empire

Tulisan SLW itu juga ada di busana milik Rangga Sasana.

Diberitakan TribunJabar.id, orang itu bernama lengkap Daden Deniswara (45).

Ia datang dalam persidangan beserta dua temannya.

Pria itu mengaku sebagai jenderal bintang empat di Sunda Empire.

"Datang ke sini untuk mengawa sidang ibu dan bapak (Nasri Banks dan Rd Ratnaningrum)," ujar Daden di selasar ruang sidang 4 Pengadilan Negeri Bandung, Kamis.

Meski ketiga petinggi tengah menghadapi kasus hukum, Daden mengaku kegiatan Sunda Empire tetap berjalan.

"Saat ini Sunda Empire sedang penyempurnaan karena pemimpinnya harus hadapi kasus hukum. Kami masih beraktivitas, bersilaturahmi karena kami semua bersaudara dan mengkatkan tali persaudaraan Sunda yang ada di berbagai pelosok," kata Daden.

Ditanya soal anggota, Daden mengaku ada sebanyak 210 orang.

"Tapi kalau dunia, anggotanya mencapai 25 persen penduduk bumi," ujar dia.

Daden mengatakan akan menghargai dan mengikuti proses hukum yang tengah dijalani ketiga rekannya di Sunda Empire.

"Untuk kasus hukum kami persilahkan, kami menghargai dan akan kami ikuti. Saya sudah menengok mereka kondisinya sehat‎," ujarnya.

Sidang Perdana Petinggi Sunda Empire

Petinggi Sunda Empire Jadi Tersangka
Petinggi Sunda Empire Jadi Tersangka ((TribunNewsmaker.com Kolase/ Tribun Jabar/Mega Nugraha/KOMPAS.COM/YUSTINUS WIJAYA KUSUMA))

Baca: Heboh Ruang Kendali Nuklir Sunda Empire, Tak Dijaga Ketat, Penampakannya di Luar Nalar





Halaman
12
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Ekspedisi Madewa (2006)

    Ekspedisi Madewa adalah sebuah film petualangan Indonesia yang
  • Film - Sampai Titik Terakhirmu

    Sampai Titik Terakhirmu adalah sebuah film drama romantis
  • Film - Tak Kenal Maka

    Tak Kenal Maka Taaruf adalah sebuah film drama
© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved