Pendaftaran Kartu Prakerja Batch 1 Berakhir Hari Ini, Peserta yang Gagal Akan Masuk 'Waiting List'

Untuk setiap gelombang, program Kartu Prakerja ini hanya akan menerima 164.000 peserta


zoom-inlihat foto
cara-daftar-kartu-pra-kerja.jpg
www.prakerja.go.id
Cara daftar kartu pra kerja.


TRIBUNNEWSWIKI.COMPendaftaran Kartu Prakerja gelombang I akan ditutup hari ini, Kamis (16/4/2020) pukul 16.00 WIB.

Setelah pukul 16.00 WIB, maka akan dibuka gelombang berikutnya.

"Pendaftaran dibuka per minggu dan untuk tahap gelombang I ini setidaknya direkrut 164 ribu peserta. Gelombang 1 pendaftaran dibuka dari sekarang sampai dengan Kamis, 16 April pukul 16.00 WIB. Setelah 16.00 WIB akan dibuka ke gelombang berikutnya," ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat memberi paparan dalam pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja, Kamis (16/4/2020).

Dikutip dari Kompas.com, untuk setiap gelombang, program Kartu Prakerja ini hanya akan menerima 164 ribu peserta.

Padahal, berdasarkan dari akun Instagram @prakerja.go.id hingga Rabu (15/4/2020) pukul 15.00 WIB, sudah ada 5,086 juta orang yang mendaftar Kartu Prakerja dengan 1,63 di antaranya telah menyelesaikan pendaftaran dan lolos tahap verifikasi.

Terkait peserta yang belum lolos gelombang pertama ini, nantinya mereka akan akan masuk dalam waiting list dan akan langsung diproses saat pendaftaran gelombang kedua.

“Jadi bukan tidak diterima tapi mereka masuk daftar tunggu. Di tahap pertama untuk Jatim kalau tidak ada perubahan proporsi kita akan mendapatkan kuota 15 ribu. Sedangkan per malam ini yang sudah mendaftar sudah 62 ribu,” kata Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa seperti dikutip dari Surya.co.id.

Baca: Menkeu: Korban PHK Akibat Corona Akan Terima Santunan Rp 1 Juta Per Bulan dan Pelatihan

Baca: Selain Tak Bergejala, Virus Corona Punya Gejala Baru Lainnya, Gatal-gatal hingga Merasa Lelah

Selain itu, peserta yang belum berhasil masuk gelombang pertama dapat mengikuti gelombang-gelombang selanjutnya tanpa perlu melalui proses daftar ulang.

Lantas, bagaimana proses seleksi peserta yang lolos gelombang pertama dan berhak mendapatkan manfaat serta insentif program Kartu Prakerja?

Direktur Komunikasi Manajemen Pelaksana Prakerja Panji Winanteya Ruky mengatakan, manajemen pelaksana akan mendahulukan usulan penerima manfaat yang didata oleh Kementerian dan Lembaga (K/L).

Kemudian, pihak manajemen pelaksana akan melakukan verifikasi dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial untuk mendahulukan pihak-pihak yang belum mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah.

"Jika jumlah peserta (termasuk usulan K/L) lebih besar daripada slot kuota yang tersedia, maka dilakukan pengacakan sistem," jelas Panji kepada Kompas.com, Rabu (15/4/2020).

Nantinya, pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja 2020 gelombang pertama akan dirilis mulai Jumat (17/4/2020).

"Rencananya (pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja) 17-20 April 2020," jelas Panji

Nantinya, peserta Kartu Prakerja ini akan mendapatkan bantuan uang sebesar Rp 3.550.000 untuk biaya pelatihan dan insentif.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Denni Purbasari mengatakan, setiap peserta nantinya akan mendapatkan uang insentif sebesar Rp 3.550.000 yang dikirimkan bertahap selama empat bulan.

“Program Kartu Prakerja akan menyasar sekitar 5,6 juta peserta di tahun 2020, dengan besaran bantuan pelatihan dan insentif yang diterima oleh masing-masing peserta sebesar Rp 3.550.000," jelas Denni dalam keterangannya seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (11/4/2020).

Baca: Tak Hanya untuk Pengangguran, Kartu Prakerja juga Terbuka untuk Karyawan, Berikut Tahapan Seleksinya

Baca: Pendaftaran Kartu Prakerja Dibuka Mulai Hari Ini 11 April 2020, Berikut 7 Langkah Mendapatkannya

Insentif tersebut akan disalurkan melalui rekening e-wallet atau rekening bank peserta yang telah didaftarkan di akun www.prakerja.go.id.

Insentif akan disalurkan secara bertahap, peserta dapat mengecek statusnya di dashboard akun masing-masing.

Insentif dapat digunakan untuk apa saja, apakah untuk meringankan biaya yang sudah peserta habiskan ketika pelatihan seperti makan, transport, dan pulsa.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Musuh dalam Selimut

    Musuh dalam Selimut adalah sebuah film drama romansa
  • Film - Sanubari Jakarta (2012)

    Sanubari Jakarta adalah film drama omnibus Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved