Perlu diketahui, banyak negara kaya di dunia telah berani menggelontorkan anggaran sebesar triliunan dolar AS untuk menangani dampak ekonomi dari pandemi corona.
Terlebih kini mulai dirasakan adanya kondisi perekonomian global ke arah resesi.
Inggris saat ini telah menyiapkan paket stimulus senilai USD 400 miliar atau setara Rp 6.200 triliun.
Sementara Amerika Serikat (AS) juga mengajukan paket stimulus sebesar USD 1 triliun.
Meskipun paket tersebut baru saja terganjal restu dari Senat AS karena dinilai tidak merepresentasikan dukungan ekonomi terhadap kaum buruh.
Kemudian disusul oleh Prancis yang menganggarkan USD 50 miliar untuk menyelamatkan perekonomian negaranya dari jurang kehancuran akibat pandemi corona.
Tak hanya itu, Turki pun telah menggelontorkan paket stimulus ekonomi senilai 100 miliar Lira Turki atau setara USD 15,4 miliar dan jika dirupiahkan mencapai Rp 250 triliun.
Baca: Kabur dari Isolasi, Wanita Positif Covid-19 Ini Lempar Cairan dan Ludahi Polisi yang Menangkapnya
Baca: Awas! Jangan Menahan Bersin karena Takut Dianggap Idap Covid-19, Bisa Sebabkan Tenggorokan Pecah
(TRIBUNNEWSWIKI/Magi, KOMPAS/Mutia Fauzi, TRIBUNNEWS/Fitri Wulandari)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pendapatan Negara Anjlok, Gaji Ke-13 dan THR PNS Terancam Dipangkas?"
dan di Tribunnews dengan judul "Pemerintah Perlu Pangkas Gaji dan Tunjangan Pejabat untuk Tambah Anggaran Corona"