TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jangan mengkonsumsi 6 buah ini di pagi hari, ternyata bisa beresiko bagi kesehatan lambung, buah apa saja?
Buah memiliki banyak kandungan bagi kesehatan manusia.
Selain menyegarkan karena tak terlalu berat, akhirnya buah menjadi alternatif untuk dikonsumsi.
Buah sering dijadikan makanan pengganti saat sedang diet.
Selain itu tak jarang pula, buah menjadi makanan pengganti menu sarapan karena dirasa lebih praktis.
Namun hati-hati ya, ternyata tidak semua buah bisa dikonsumsi pada pagi hari.
Bukannya memberikan sejumlah manfaat untuk tubuh, tetapi buah-buah ini justru bisa memberikan masalah lambung jika dikonsumsi di pagi hari.
Buah apa sajakah itu?
Baca: Jangan Kebanyakan Makan Buah Mangga Jika Tak Mau Kena 5 Efek Buruk Ini: Diare hingga Gula Darah Naik
Baca: Minum Lemon Setiap Pagi, Bisa Hindarkan 13 Masalah Kesehatan, Temukan Keajaiban Ini di Tubuh Anda
Berikut adalah 6 buah yang tak baik dikonsumsi saat pagi hari dikutip dari Nakita:
1. Buah Persik
Di satu sisi, persik baik untuk tubuh karena memiliki serat yang tinggi dan dapat mengurangi kolesterol serta sembelit.
Namun di sisi lain, persik juga mengandung sorbitol.
Dimana sorbitol sulit dicerna dan dapat mengakibatkan produksi gas.
Oleh karena itu, dengan mengonsumsi persik di pagi hari justru akan membuat kembung.
2. Buah Semangka
Semangka memang nikmat dan segar jika dinikmati di siang hari, tetapi jangan coba-coba untuk menikmatinya di pagi hari ya .
Rasa manis dalam semangka disebabkan oleh tingginya level fruktosa.
Dikutip dari Prevention.com, Julia Greer MD seorang asisten dosen kedokteran di University of Pittsburgh, menyatakan kira-kira 30 sampai 40 persen orang tidak mampu menyerap fruktosa seluruhnya.
Hal ini dapat menyebabkan perut kembung, gas berlebih, hingga diare.
3. Buah Jeruk
Jeruk terkenal memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dan bermanfaat untuk sistem kekebalan tubuh.
Tak hanya itu saja, tetapi dengan kandungan tersebut jeruk juga selalu diandalkan untuk membuat kulit menjadi sehat.
Namun hati-hati , memakan jeruk berlebihan di pagi hari dapat mengakibatkan kram perut dan diare.
Sebab jika mengonsumsi vitamin C lebih dari 2000 mg per hari justru akan membuat mual, muntah, mulas, kembung, sakit kepala, hingga penyakit batu ginjal.
Dikutip dari Livescience.com, Laura Flores seorang ahli nutrisi dari San Diego mengatakan bahwa jeruk termasuk makanan dengan asam yang tinggi.
Orang yang memiliki masalah dengan refluks asam lambung akan mudah mengalami mulas ketika makan terlalu banyak mengonsumsi jeruk.
Baca: Coba Minum Air Rebusan Jahe saat Malam sebelum Tidur, Rasakan Manfaat Menakjubkan Ini
Baca: 7 Bahan yang Berkhasiat Sembuhkan Flu Secara Alami agar Tidak Melulu Minum Obat: Garam hingga Jahe
4. Buah Apel
Apel biasa dikaitkan dengan menu sarapan, karena kepraktisan dan manfaatnya yang dipercaya dapat memberikan energi lebih.
Memang benar jika apel mengandung vitamin C dan antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Namum apel berpotensi membuat perut kembung jika dikonsumsi di pagi hari.
Sebab apel mengandung fruktosa dan tinggi akan serat sehingga menjadikannya sulit dicerna dan harus difermentasi pada usus besar.
5. Buah Salak
Salah memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan tubuh.
Sebab salak mengandung vitamin C, kalsium, beta-karoten, zat besi, dan tanin (turunan dari asam gallic).
Namun jangan mengonsumsi salak di pagi hari.
Hal ini dikarenakan salak mengandung tanin yang tinggi, sehingga dapat menyebabkan iritasi lambung, mual, muntah, dan masalah pada hati.
6. Buah Mangga
Seperti halnya apel, mangga juga kerap dikaitkan dengan menu sarapan.
Namun sayangnya ternyata hal tersebut kurang baik dilakukan.
Mangga memiliki kandungan fruktosa yang lebih besar daripada glukosa.
Ketidakseimbangan ini membuat mangga sulit diserap oleh tubuh.
Selain itu, fruktosa juga sulit dicerna sehingga penumpukan gas dan kembung pada perut pun tidak bisa dihindari.
Baca: Berbahaya, Jangan Lakukan 5 Hal Ini Setelah Makan dan Kenyang, Bisa Ganggu Proses Pencernaan
Baca: Jangan Lakukan Kebiasaan ini saat Menggunakan Toliet Duduk karena Bisa Sebarkan Bakteri Berbahaya
(Nakita/Cynthia Paramitha Trisnanda)(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Al Farid)