Virus Korona Menyebar sampai Amerika Serikat, Ahli Peringatkan Penularan Wabah Ini saat Libur Imlek

Amerika Serikat (AS) resmi mengonfirmasi masuknya satu kasus berkaitan dengan virus korona jenis baru dari Wuhan, China.


zoom-inlihat foto
virus-korona-as.jpg
Kolase Foto (Wikimedia dan ABC)
Virus Korona telah menyebar sampai ke Amerika Serikat, ahli kesehatan peringatkan wabah Wuhan selama Imlek


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Amerika Serikat (AS) resmi mengonfirmasi masuknya satu kasus berkaitan dengan virus korona jenis baru dari Wuhan, China.

Penyakit jenis baru yang telah membuat sakit ratusan orang dan setidaknya membunuh 6 orang di Asia ini dikonfirmasi masuk negara Paman Sam pada Selasa (21/1/2020).

Otoritas AS melalui US Center for Disease Control and Prevention (CDC) menegaskan negaranya akan lebih ketat dengan penyaringan para pelancong di bandara untuk dicek kesehatannya.

Terutama, menurut CDC, para pelancong dari Wuhan, China.

Baca: Jelang Liburan Tahun Baru Imlek, Ahli Menyebut Warga China Dapat Membawa Virus Korona ke Luar Negeri

Wabah penyakit terbaru muncul di China, 200 kasus dilaporkan, 3 orang meninggal karena dianggap terjangkit virus korona. Seperti apakah virus korona?
Wabah penyakit terbaru muncul di China, 200 kasus dilaporkan, 3 orang meninggal karena dianggap terjangkit virus korona. Seperti apakah virus korona? (Science Photo Library Pasieka by ABC News)

Tiba di AS

Satu pasien di AS yang tidak disebutkan namanya ini sedang menjalani perawatan intensif di sebuah rumah sakit provinsi di Everett, Washington, AS.

Identitas pasien merupakan pria dengan usia 30an yang tinggal di Snohomish County, Washington, daerah utara Seattle.

Pria ini tiba di Bandara Internasional Seattle-Tacoma pada 15 Januari 2020, sebelum screening virus korona-Wuhan diadakan di bandara-bandara AS.

Sang pasien telah mendapat perawatan medis pada 19 Januari 2020.

Pemerintah kota Washington dan pihak CDC saat ini sedang berupaya mengidentifikasi orang-orang di sekitar pasien untuk melihat apakah ada penularan penyakit.

"Kami yakin risiko (penularan) ke publik rendah," kata John Wiesman, sekretaris bidang kesehatan di Kota Washington, AS.

Gejala

Pasien dilaporkan sakit dalam kurun waktu empat hari setelah tiba di Amerika Serikat dan mencari perawatan setelahnya.

Berdasarkan rekam medis dan gejala yang ditimbulkan pasien, para doktor menduga pasien terkena virus korona jenis baru asal Wuhan.

Setelah mengonfirmasi adanya wabah dari Wuhan pada Senin (20/1/2020), para Dokter mengirimkan contoh hasil pemeriksaannya ke pihak CDC di Atlanta, AS.

Sementara ini, pasien dilaporkan dalam kondisi baik namun masih ditempatkan dalam ruang isolasi untuk terus dipantau kesehatan dan dicegah kemungkinan penularannya, kata pihak kesehatan.

Baca: China Resmi Konfirmasi Wabah Virus Korona Jenis Baru Dapat Menular Antar-Manusia

Sebuah karya seni komputer dari coronavirus, dinamai sesuai dengan corona, atau mahkota, protein permukaan (titik-titik luar) yang digunakan untuk menembus sel inang.(ABC)
Sebuah karya seni komputer dari coronavirus, dinamai sesuai dengan corona, atau mahkota, protein permukaan (titik-titik luar) yang digunakan untuk menembus sel inang.(ABC) (ABC)

Screening Kesehatan di Bandara AS

Ke depannya, para penumpang pesawat dari Wuhan yang bepergian ke AS, baik penerbangan langsung maupun tidak langsung, akan diizinkan masuk setelah dilakukan proses screening di bandara di AS.

Bandara-bandara di AS yang melakukan screening medis seringnya melakukan pemeriksaan suhu dan mengidentifikasi gejala-gejala seperti batuk dan gangguan pernafasan.

Pada pekan lalu, pihak CDC memulai melakukan screening medis untuk para penumpang asal Wuhan yang tiba di Bandara Internasional John F. Kennedy di New York, Los Angeles dan di Bandara Internasional San Fransisco.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved