Fakta-Fakta Museum HAM Munir, Bakal Jadi Museum HAM Pertama di Indonesia hingga Harapan Suciwati

Pemerintah telah menganggarkan dana Rp 10 M untuk bangun Museum HAM Munir yang bakal jadi museum HAM pertama dan satu-satunya di Indonesia


zoom-inlihat foto
museum-ham-munir1.jpg
Kompas.com
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Suciwati, istri Munir dalam peletakan batu pertama pembangunan Museum HAM Munir di Kota Batu, Jawa Timur, Minggu (8/12/2019).(KOMPAS.COM/ANDI HARTIK)


TRIBUNNEWSWIKI.COMGubernur Jawa Timur Khofifah Indah Parawansa meletakkan batu pertama pembangunan Museum Hak Asasi Manusia (HAM) Munir di Kota Batu, Malang, Jawa Timur pada Minggu (8/12/2019).

Selain itu, ada Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Ahmad Taufan Damanik, Ketua Yayasan Museum HAM Omah Munir Andi Achdian serta istri almarhum Munir, Suciwati yang ikut meletakkan batu pertama.

Dikutip dari Kompas.com, museum itu akan dibangun dengan tiga lantai dengan menggunakan konsep sesuai dengan desain oleh pemenang sayembara yang sudah dilakukan sebelumnya.

Aktivis Jaringan Solidaritas Korban untuk Keadilan mengenang 10 Tahun Kasus Munir dalam aksi Kamisan di Istana Negara, Kamis (4/9/2014). Pegiat HAM mendesak penegak hukum untuk membuka kembali kasus Munir untuk menjerat dan menghukum auktor intelektualis di balik pembunuhan Munir.
Aktivis Jaringan Solidaritas Korban untuk Keadilan mengenang 10 Tahun Kasus Munir dalam aksi Kamisan di Istana Negara, Kamis (4/9/2014). Pegiat HAM mendesak penegak hukum untuk membuka kembali kasus Munir untuk menjerat dan menghukum auktor intelektualis di balik pembunuhan Munir. (KOMPAS/AGUS SUSANTO)

Anggaran dana capai Rp 10 Miliar dari APBD

Museum HAM Munir yang digadang-gadang bakal jadi museum HAM pertama dan satu-satunya di Indonesia tersebut akan dibangun dengan ttal anggaran mencapai Rp 10 Miliar yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indah Parawansa mengatakan jika awalnya dirinya menganggarkan dana sebebsar Rp 5,2 miliar.

Namun, anggaran itu diprediksi akan kurang untuk memenuhi seluruh pembangunan museum yang direncanakan akan dibangun dengan tiga lantai.

"Tapi yang sudah sampai ke Pemprov, sudah sampai dan selesai sudah dibahas dengan DPRD, sudah diputus tanggal 22 November lalu, 5 (Rp 5 milliar)," ujar Khofifah.

Baca: Hari Ini dalam Sejarah 7 September 2004: Munir Said Thalib Aktivis HAM Indonesia Meninggal

Baca: Munir Said Thalib

"Ternyata ada pengembangan peruntukkan sampai 10 (Rp 10 miliar), tadi dipresentasikan. Saya baru dapat kabar ternyata ada beberapa maksimalisasi ruang dan seterusnya. Ya nanti kita bahas kurangnya," lanjut mantan Menteri Sosial itu.

Terkait dengan pengelolaannya, Khofifah menyerahkannya kepada Yayasan Museum HAM Omah Munir.

"Ada usulan tadi dari mbak Suci (Suciwati, istri Munir) supaya bisa menjadi BLU (Badan Layanan Umum). Karena ini kan tanahnya Pemkot, pembangunan oleh Pemprov. Tetapi ini kan ada penyelenggara. Yayasan Museum HAM Omah Munir, jadi yang nanti bisa memaksimalkan fungsionalisasi dari Museum HAM Omah Munir," ujar Khofifah.

Museum HAM Munir akan dibangun di atas lahan seluas 2.200 meter persegi di Jalan Sultan Hasan Halim Kelurahan Sisir, Kota Batu.

Lahan itu merupakan aset Pemerintah Kota Batu.

Gunakan konsep ramah disabilitas, anak dan lingkungan

Dikutip dari Kompas.com, gedung Museum HAM Munir itu akan dibangun dengan konsep Rumah Pepeling.

Dalam bahasa Sunda, Pepeling berarti nasehat.

Gedung museum itu juga akan dibuat ramah lingkungan.

“Omah Pepeling, rumah pengingat yang itu juga bersinar. Tidak perlu pakai listrik terlalu banyak. Dan itu memang benar-benar ramah lingkungan,” ujar Suciwati.

Tidak hanya itu, gedung museum itu juga dikonsep ramah disabilitas dan anak.

Rencananya, di lantai satu akan ada kids corner yang akan menjadi tempat bermain bagi anak sambil belajar tentang hak asasi manusia.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Legenda Kelam Malin

    Legenda Kelam Malin Kundang adalah sebuah film drama
  • Film - Namaku Dick (2008)

    Namaku Dick adalah sebuah film drama komedi Indonesia
© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved