Hasil ini membuat Madrid menempati peringkat kedua Grup A dengan koleksi delapan poin.
Adapun PSG memuncaki tabel dan mengemas 13 angka.
Dengan satu laga tersisa di penyisihan grup, kedua klub sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar.
Juventus menang
Sedangkan di partai lain, Juventus tampil lebih mendominasi dari segi ball possession menjamu Atletico Madrid di Juventus Stadium.
I Bianconeri memimpin penguasaan bola dengan 60 persen.
Dari segi peluang, Juventus memiliki 6 yang 2 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Atletico Madrid mempunyai 15 kesempatan dengan 2 menuju ke gawang.
Menekan sejak awal pertandingan, Juventus baru bisa memecahkan kebuntuan pada menit ke-45+2.
Mengeksekusi tendangan bebas dari sisi kiri gawang Atletico Madrid, Dybala dengan paten menghunjamkan tendangan keras.
Baca: Lebih Besar dari Gajinya di Juventus, Inilah Nominal Pendapatan Cristiano Ronaldo dari Instagram
Baca: Hasil Liga Champions : Inter Kena Comeback Dortmund dan Banjir Gol di Stamford Bridge
Baca: Dari Giampaolo ke Pioli, Interista Kembali Menjadi Penentu Nasib AC Milan
Sepakan kaki kiri Dybala dari sudut yang terbilang tak masuk akal alias langka dilakukan pesepak bola ini mengejutkan kubu Atletico.
Kiper Atletico, Jan Oblak, terlihat begitu kesal usai gawangnya dibobol Dybala.
Oblak melempar bola dari dalam gawangnya, sekaligus terduduk lemas.
Skor 1-0 untuk Juventus bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, Juventus justru berada di bawah tekanan Atletico Madrid.
Atletico mampu melepaskan tujuh tembakan tambahan pada 45 menit kedua.
Sementara itu, Juventus cuma meluncurkan dua shots pada babak kedua.
Akan tetapi, gempuran Juventus dan Atletico tak ada yang berbuah gol.
Kedudukan 1-0 untuk Juventus tetap tidak berubah hingga wasit asal Inggris, Anthony Taylor, meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Baca: Tak Banyak yang Tahu, Deretan Pemain Sepak Bola Jebolan Timnas Indonesia Ini Berstatus PNS
Baca: Inilah Elkan Baggot, Pesepakbola Muda Liga Inggris yang Berhasrat Bela Timnas Indonesia
Baca: Jokowi Minta Pembenahan Sepak Bola, Simak Profil Lengkap Menpora yang Baru
Raihan tiga poin mematenkan Juventus sebagai pemuncak klasemen Grup D Liga Champions dengan 13 poin.