Sosok Purna Paskibraka, Pembawa Replika Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi di Monas

Purna Paskibraka kembali dipercaya untuk membawa dan mengiringi arak-arakan replika bendera Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi (17/8/2019).


zoom-inlihat foto
arak-arakan-bendera-4.jpg
capture/KompasTV
Kereta Kencana Ki Jaga Raksa telah disiapkan agar dapat digunakan hari ini (17/8/2019), Peringatan Kemerdekaan Indonesia ke-74.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Purna Paskibraka dipercaya untuk membawa dan mengiring arak-arakan replika bendera Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi pada Sabtu, (17/8/2019).

Sebelumnya, Purna Paskibraka bertugas membawa baki di tahun 2018.

Terdapat dua pembawa baki di tahun ini, satu di antaranya adalah Tarrisa Maharani Dewi yang lahir pada 10 Juni 2002 berasal dari Jawa Barat.

Tarrisa Maharani Dewi sebelumnya menjadi pembawa baki di tahun 2018 dan kini, suatu kehormatan dirinya terpilih untuk membawa kembali baki yang berisikan duplikat Bendera Pusaka.

Pembawa baki kedua yaitu Zanati Tahta Umahati.

Sama seperti Tarrisa, dia merupakan seorang pembawa baki di tahun 2018.

Zanati Tahta Umahati lahir pada 15 September 2002 di Tangerang dan bersekolah di SMA N 1 Tagar Alam.

Gadis yang berasal dari Sumatera Selatan ini bertugas untuk membawa teks proklamasi di upacara bendera tahun ini.

Baca: Live Streaming Upacara Bendera HUT RI ke-74, 17 Agustus 2019 di Istana Negara Mulai Pukul 10.00 WIB

Baca: HUT RI ke-74, Berikut Daftar Artis Keturunan Pahlawan, dari Dian Sastrowardoyo hingga Maia Estianty

arak-arakan bendera 1
Situasi di halaman Monumen Nasional (Monas), terdapat kerete Kaencana Ki Jaga Raksa yang akan mengarak Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi, Sabtu (17/8/2019)

Bendera Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi tersebut akan dibawa ke Istana Presiden menggunakan kereta kencana.

Tidak hanya satu, terdapat 11 kereta kencana yang akan mengapit pembawa Bendera Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi tersebut.

Formasi kereta kencana tersebut yaitu tujuh kereta kencana berada di depan, empat kereta berada di belakang.

Baca: 4 Cara Rayakan HUT Kemerdekaan RI ke-74, dari Upacara Bendera hingga Berwisata

Baca: LENGKAP Kata Mutiara 17 Agustus Kemerdekaan Ke-74 dari Seluruh Presiden RI: Bung Karno hingga Jokowi

arak-arakan bendera 2
Purna Paskibraka kembali dipercaya untuk membawa dan mengiringi arak-arakan replika bendera Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi pada Sabtu, (17/8/2019).

Formasi tersebut melambangkan usia bangsa Indonesia yang memasuki tahun ke-74.

Prosesi pengambilan Bendera Sang Saka Merah Putih dan Teks Proklamasi menjadi tontonan publik semenjak dua tahun belakangan, yaitu pada 2018 dan 2019.

Kereta Kencana Ki Jaga Raksa telah disiapkan agar dapat digunakan hari ini (17/8/2019), Peringatan Kemerdekaan Indonesia ke-74.
Kereta Kencana Ki Jaga Raksa telah disiapkan agar dapat digunakan hari ini (17/8/2019), Peringatan Kemerdekaan Indonesia ke-74. (capture/KompasTV)

Sebelumnya proses ini tidak diliput secara langsung, namun Bendera Merah Putih dan Teks Proklamasi diketahui telah sampai di Istana Merdeka.

Menurut J. Osdar, Wartawan Senior Kompas, hal tersebut merupakan suatu simbol relasi antara istana dan rakyat.

“Hampir setiap tahun, tahun saya di Istana, berate tahun 80-an, itu selalu di dalam terus," ujarnya.

“Ini baru sekali, hubungan antar simbol. Semua terjadinya di istana, rakyat menonton dari luar, ini lumayan ini, sedikit keluar, dari jalan lalu masuk kan," lanjut wartawan senior Kompas saat menjadi bintang tamu di Kompas TV, Sabtu (17/8/2019).

“Ini simbol ini antara relasi antara dalam Istana dan luar Istana, kelihatan suatu pembukaan,” katanya.

Baca: Kumpulan 50 Kata Mutiara Ucapan Hari Kemerdekaan Ke-74 17 Agustus: Dalam Bahasa Inggris & Indonesia

Baca: Septian, Anak Penjual Kopi Jadi Paskibraka 17 Agustus: Biasa Makan Makanan Sisa

Setelah para petugas Purna Paskibraka sampai di pelataran Monas, terlihat kereta kencana telah disiapkan di luar.

Kedua pembawa baki, bergantian naik ke dalam kereta kencana Ki Jaga Raksa, di mana mereka juga akan diarak menuju Istana Merdeka.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved