“Untuk saat ini belum bisa bicara apa-apa,” kata Fairuz A Rafiq kepada Tribunnews.com lewat pesan singkat, Kamis (10/7/2019).
Senada dengan Fairuz, Suaminya Sonny Septian juga tidak merespon saat dihubungi.
Baca: Geledah Rumah Rey Utami dan Pablo Benua, Polisi Temukan Konten Lain yang Juga Terindikasi Pornografi
Baca: Breaking News! Terkait Video Bau Ikan Asin Galih Ginanjar, Rey Utami & Pablo Benua Resmi Tersangka
3. Orangtua Rey Utami
Dikutip Tribunnewswiki.com dari Tribunnews.com, Rey Utami mendapat kunjungan dari kedua orangtuanya saat menjalani pemeriksaan sebagai tersangka di Polda Metro Jaya.
Menurut Sulaiman, sang ayah, Ibunda Rey Utami tak bisa menahan tangis saat bertemu dengan putrinya.
"Iya ini ibunya nangis (pas ketemu)," ungkap Sulaiman ayahanda Rey Utami, di Dirkrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (12/7/2019) dini hari.
Sulaiman mengatakan bahwa sang anak sempat kaget saat ia dan istrinya datang menjenguk.
"Kita inisiatif sendiri," aku Sulaiman
"Pasti kagetlah pas lihat kita, kan kita orangtuanya," imbuhnya.
Terkait ditetapkannya sang anak sebagai tersangka, Sulaiman mengaku kaget dan menyesal karena mengetahui hal tersebut dari para tetangga.
"Nggak merasa dihubungin makanya saya menyesal sekali anak saya nggak menghubungi saya," ujar Sulaiman di Polda Metro Jaya Jakarta Pusat, Jumat (12/7/2019).
"Karena mungkin dia nggak bawa hape ya gitu saya tau dari media aja ada tetangga-tetangga saya yang ngomong makanya saya ke sini," tambahnya.
Rencananya, Sulaiman berniat akan mengurus anak bungsu Rey Utami dan Pablo Benua.
"Saya rencana mau bawa aja cucu yang kecil ke rumah, karena kan yang gede juga mau sekolah Senin," tutupnya.
Jangan lupa subscribe channel YouTube Tribunnewswiki.com!
(Tribunnews.com/Tribunewswiki.com/Fathul Amanah)