Pegawai itu pun disebut-sebut mampu membeli mobil hingga tanah.
Pemilik apotek awalnya tak curiga karena pegawainya mengaku punya pacar yang royal.
Hingga akhirnya kasus ini viral di media sosial tentang aksi karyawan apotek.
Karyawan bernama Ucing tersebut dituding menggelapkan uang Rp 500 ribu perhari.
Bahkan kini video viral tersebut pun beredar luas dan viral di media sosial.
Baca: Andre Taulany Buka Suara Terkait Somasi Lagu Mungkinkah Ndhank Surahman: Saya Bukan Maling!
Salah satunya diunggah akun Instagram @lambe_turah pada Jumat (19/1/2024).
Nampak dalam video viral itu, seorang wanita berdiri terdiam.
Dari aksinya tersebut, sang karyawan apotek bahkan mampu membeli iphone, mobil hingga tanah dilansir dari akun instagram @lambe_turah.
Dalam unggahan tersebut memperlihatkan seorang wanita karyawan apotek yang dipergoki oleh pemilik apotek.
Sang pemilik apotek merasa geram dengan karyawannya yang selama ini menggelapkan uang penjualan.
Bahkan terdengar sang pemilik apotek memarahi karyawannya tersebut dengan bahasa daerah setelah menggeledah isi tasnya.
Ia membeberkan sejumlah uang yang dicuri oleh sang karyawan.
Selain itu ditemukan beberapa bukti yang menunjukkan hasil uang curian, nota pembelian ponsel dengan merk Iphone, hingga tanah dan mobil.
Tampak pula dalam unggahan berikutnya potret sang karyawan ketika berhasil membeli satu unit mobil dengan merk toyota baru.
Baca: Resmi Bebas, Muhyani Cerita Kronologi Maling Kambing yang Tewas Ia Tusuk: Daripada Saya yang Mati
Dari informasi dihimpun, karyawan apotek tersebut sapaan akrabnya Ucing.
Ia sudah bekerja di toko tersebut hampir tiga tahun lamanya.
Apotek tersebut bernama Apotek Sehat.
Pemiliknya berinisial Hj RS.
Berlokasi di Jalan Kompleks Pasar Sentral Pangkajene, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap.