Apa Itu Hepatitis Akut ? Begini Gejala yang Ditimbulkan dan Cara Pencegahannya

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Hepatitis - Kasus hepatitis akut yang terjadi pada anak-anak saat ini belum ada yang bisa memastikan penyebabnya, berikut gejala Hepatitis akut.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Hepatitis akut adalah penyakit peradangan pada liver yang disebabkan oleh infeksi virus.

Hepatitis akut menyerang lebih banyak pria daripada wanita.

Usia berapapun bisa mengalami kondisi ini.

Tanda-tanda dan gejala dari hepatitis akut muncul begitu cepat, di antaranya yakni kelelahan, mual, nafsu makan menurun, perut merasa tidak nyaman (nyeri hati), urin keruh dan penyakit kuning, gejala menyerupai flu, hingga penurunan berat badan tanpa sebab.

Hepatitis akut kerap tak menimbulkan gejala, sehingga membuat penderitanya tak menyadari bahwa dirinya mengalami gangguan fungsi hati.

Baca: Ini Gejala Hepatitis Akut Misterius yang Saat Ini Merebak Menyerang Anak-anak

Baca: Kemenkes Terima Laporan 4 Tambahan Kasus Diduga Hepatitis Akut di Luar Jakarta

Kendati begitu, terdapat beberapa gejala umum yang dapat menandakan kondisi hepaptis akut, yakni;

- Demam

- Kelelahan

- Rasa tidak enak badan (malaise)

- Nafsu makan menurun

- Muntah

- Sakit perut

- Diare

- Penyakit kuning

- Urine berwarna lebih gelap

- Feses berwarna pucat

ILUSTRASI hepatitis pada anak (via Metro UK)

Ketika telah memasuki fase hepatitis kronis, penderita mungkin akan mengalami gejala kerusakan hati, seperti pembengkakan pada perut (asites), penurunan berat badan, nyeri otot, mudah memar dan mengalami pendarahan, hingga hilang kesadaran.

Gaya hidup dan pengobatan rumahan dapat membantu penderita mengatasi hepatitis akut.

Berikut tipsnya:

- Kebersihan. Kebersihan yang baik adalah kunci utama untuk menghindari hepatitis.

Halaman
123


Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer