Sidak ke Kantor Kelurahan, Bobby Nasution Pecat Lurah Sidorame Timur Gara-gara Pungli

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wali Kota Medan Bobby Nasution pecat Lurah Sidorame Timur, Hermanto.

Ia menyebut bahwa menerima seikhlasnya dari masyarakat.

“Maaf ya Pak, saya tidak pernah minta sampai segitu, seikhlasnya.

Jujur pak, kalau dikasih saya terima dan kalau nggak dikasih, ya sudah. Tidak ada saya patok-patok, Pak.

Selama ini masyarakat banyak yang terima kasih saja dan saya tidak ada masalah.

Sama kepling saya ini juga, kalau pun tidak dikasih, saya tidak ada masalah,” sanggahnya.

Wali Kota Medan Bobby Nasution pecat Lurah Sidorame Timur, Hermanto. (Tribun-Medan.com)

Setelah mendengar penjelasan Kepling XIII dan Lurah Sidorame Timur tetap juga membantah, Bobby Nasution pun langsung mengambil tindakan tegas.

“Bapak enggak usah jadi lurah lagi ya. Telepon BKD, suruh ganti dan berhentikan bapak ini sebagai lurah sama ibu ini ya, begitu kinerjanya,” tuturnya.

Ia mengatakan pengurusan izin maupun data-data diri nanti akan dilimpahkan atau ditargetkan kepada kelurahan.

Apabila target itu dipenuhi tentunya ada reward yang diberikan sedangkan jika tak tercapai tentunya ada punishment.

(Tribunnewswiki.com/Tribun-Medan.com/ Rechtin Hani Ritonga)



Penulis: saradita oktaviani
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer