Wanita Diduga Istri Bandar Narkoba Ditangkap Polisi, Ketahuan Simpan Sabu di Plafon Rumah 1,5 Kg

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Operasi gabungan yang dilakukan oleh jajaran Polda Sumatera Selatan dan Polrestabes Palembang dengan menggerbekan kampung narkoba di Jalan M Kadir, Kecamatan Ilir Barat (IB) II Palembang. Dari penggerbekan itu, sebanyak 65 orang diamankan serta barang bukti berupa sabu 1,5 kilogram.

Penangkapan 65 orang itu berlangsung di empat titik yang berbeda.

Yakni di Lorong Manggis, Cek Latah, Lorong Segayam dan Lorong Masjid yang masih berada di kawasan Jalan M Kadir.

Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Eko Indra Heri menjelaskan operasi tersebut berhasil mengamankan barang bukti sabu sebanyak 1,5 kilogram.

Baca: Fakta Jennifer Jill Terjerat Kasus Narkoba, Istri Ajun Perwira Simpan Sabu Selama 4 Tahun

Baca: Segini Harta Kompol Yuni Kapolsek Wanita yang Diduga Ikut Pesta Narkoba, Punya Utang Ratusan Juta

Selain itu juga ada petasan, senjata tajam, air keras dan ponsel yang digunakan komplotan ini untuk melakukan aksinya.

Dia juga mengatakan, para pelaku ini sudah cukup lama meresahkan masyarakat.

"Mereka sudah cukup lama meresahkan masyarakat, peran dari para tersangka ini masih kami dalami," papar Eko.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Ka)

Baca lengkap soal penggerebekan kampung narkoba di sini



Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer