Ia menyebutkan hasil swab test Rizieq Shihab negatif Covid-19.
"Tadi hasil swabnya baru keluar. Hasilnya negatif," kata Aziz kepada Kompas.com, Senin (23/11/2020).
Selain itu, keluarga Rizieq Shihab juga mengikuti tes swab dan dinyatakan negatif.
"Semuanya hasilnya negatif," ujarnya.
Aziz mengatakan, tes swab ini dilakukan oleh tim medis dari Hilal Merah Indonesia (HILMI) dan Mer-C.
(Tribunnewswiki/Afitria) (Kompas.com)