Di Pulau Faroe, warga banyak yang mendesak media asing dan LSM agar menghargai budaya tradisional pulau itu, yang menganggap menangkap mamalia-mamalia laut sebagai tradisi utama mereka.
Kepulauan Faroe dan Wisata ditengah pandemi Covid-19
Kepulauan Faroe saat ini merupakan negara yang berhasil menangani Covid-19.
Di banyak beberapa negara Eropa lain, orang dari Kepulauan Faroe pun menjadi salah satu orang asing yang diperbolehkan hilik mudik masuk.
Kepulauan Faroe terkenal sebagai negara dengan alam yang indah dengan pemandangan khas Skandinavia.
Ditengah pandemi, Kepulauan Faroe membuat langkah nyata di tengah Covid-19 dengan membuat tur virtual.
Dengan tur virtual ini traveler tak perlu repot keluar dari rumah.
Traveler dapat menikmati alam Kepulauan Faroe yang indah sambil duduk di kursi rumah.
Tur virtual ini memperlihatkan alam Kepulauan Faroe yang indah dan juga hewan seperti domba.
Menariknya, meski secara virtual, Kepualauan Faroe benar-benar seperti menyambut para wisatawan.
Dengan konsep yang baik, memungkinkan traveler menjelajahi lanskap pulau-pulau secara dekat dan pribadi meski lewat virtual.
Para traveler juga bisa berinteraksi dengan penduduk lokal.
Penduduk lokal yang juga pemandu wisata ini akan menjelaskan destinasi yang ditampilkan secara virtual.
Penduduk setempat telah dilengkapi dengan kamera video langsung, yang akan memungkinkan pengunjung virtual untuk tidak hanya menikmati pemandangan tapi juga meminta tempat mana yang ingin dijelajahi.
Baca: Surat Kabar di Denmark Ubah Bendera China Jadi Gambar Virus Corona, Sindiran atas Wabah Wuhan?
Baca: Momen Respek Hong Kong Open 2019: The Daddies Kalahkan Ganda Denmark, Terlihat Akrab & Saling Senyum
Dengan alat tersebut, para traveler bisa mengarahkan orang-orang Faroe untuk menunjukkan beberapa tempat wisata yang menarik.
Traveler yang berada di rumah dapat melihat pulau-pulau hingga pedesaan alami yang belum terjamah.
Tur virtual ini dimulai pada 15 April lalu.
Setiap harinya ada satu atau dua tur virtual.
Traveler bisa menyaksikan langsung tur virtual ini lewat halaman Facebook dan Instagram Visit Faroe.
Uniknya, pemandu wisata jarak jauh di Kepulauan Faroe akan menjelaskan semua tempat yang ia kunjungi dan menjawab pertanyaan traveler yang melakukan streaming.
Artikel ini tayang di Kompas.com berjudul Laut Menjadi Merah, 300 Paus dan Lumba-lumba Dibantai dalam Tradisi Grindadrap dan Kepulauan Faroe Tawarkan Liburan Secara Virtual, Ada Pemandu Wisatanya Juga