Baru Satu Kali Pimpin Latihan Skuad Garuda, Satgas Timnas Indonesia: 'Shin Tae-yong Makan Gaji Buta'

Penulis: Haris Chaebar
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih baru PSSI asal Korea Selatan Shin Tae Yong saat ditemui usai penandatanganan kontrak kerja di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019).

TRIBUNNEWSWIKI.COM - PSSI dan timnas Indonesia diterpa isu tak menyenangkan.

Muncul konflik sektoral antara direktur teknik Indra Sjafri dengan pelatih kepala timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Keduanya pun saling berbalas opini di media massa dan hal ini semakin mengeruhkan suasana bagi kondisi timnas Indonesia di masa mendatang.

Salah satu yang menjadi perbincangan adalah nasib dari Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu sebenarnya baru bergabung ke timnas Indonesia belum lama ini.

Namun, dengan konflik yang menyala sedemikian rupa, besar kemungkinan posisinya akan tergusur dari timnas Indonesia.

Ketua Tim Satgas Timnas Indonesia, Syarif Bastaman pun menegaskan PSSI tak perlu pusing bila Shin Tae-yong dipecat dengan menunjuk Indra Sjafri sebagai pengganti menangani timnas Indonesia.

PSSI dan Shin Tae-yong saat ini memang tengah terlibat perselisihan usai komentar pedas pelatih asal Korea Selatan itu kepada federasi.

PSSI sudah memberi peringatan keras kepada Shin Tae-yong untuk segera kembali ke Indonesia memberikan klarifikasi akan komentar tersebut.

Sementara, PSSI dikabarkan siap mengangkat Indra Sjafri sebagai pelatih kepala menggantikan Shin Tae-yong bila pelatih asal Korea Selatan itu tak mampu menjelaskan terkait komentar pedasnya.

Baca: Pelatih Timnas Shin Tae-yong Kecewa Sikap PSSI Berubah: Tolong Kerja samanya, Pelatih Bukan Pesulap

Baca: Ditanya Soal Target Tinggi Timnas, Shin Tae-yong Justru Sebut Peringkat FIFA Indonesia yang Jeblok

Baca: Jalani Debut di Eropa, Bintang Muda Timnas Witan Sulaiman Lampaui Catatan Egy Maulana Vikri

Indra Sjafri saat ini menjabat sebagai direktur teknik timnas Indonesia. Eks pelatih Bali United dianggap punya kapasitas menangani skuad Garuda. Ini dibuktikan lewat prestasinya meraih gelar juara Piala AFF U-19 dan U-22.

Indra Sjafri juga siap jika diberikan tugas apabila dipercaya menukangi timnas Indonesia senior pasca SEA Games 2019.

Namun, rupanya PSSI masih memberi kelonggaran kepada Shin Tae-yong sebelum mengambil opsi mengangkat Indra Sjafri.

"Nanti bisa kami bicarakan (Indra Sjafri gantikan Shin Tae-yong) dan akan kita lihat bersama," kata Syarif Bastaman saat dihubungi awak media, Jumat (19/6/2020).

"Namun, dia kan direktur teknik."

"Kalau dia menjadi pelatih kepala, apa bisa merangkap atau tidak. Itu saya kurang tahu."

"Saya nyaman dengan coach Indra Sjafri."

"Dia orangnya profesional dan pengetahuannya baik," ujarnya menambahkan.

Pelatih Timnas Indoensia U-19 Indra Sjafri di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Sabtu (7/7/2018). Timnas Indonesia U-19 memastikan tiket semifinal Piala AFF U-19 2018 setelah mengalahkan Vietnam 1-0, pada laga lanjutan Grup A. (Surya/Sugiharto)

Dalam virtual meeting dengan PSSI, Shin Tae-yong sudah sepakat untuk datang ke Indonesia.

Jika tidak datang, PSSI akan memakai pelatih yang ada termasuk Indra Sjafri untuk menangani tim Merah Putih.

Halaman
1234


Penulis: Haris Chaebar
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi

Berita Populer