Pengakuan Saksi Kunci yang Ambil Foto Vina Cirebon di TKP Pembunuhan, Perlihatkan Sepatu Pelaku Pegi

Seseorang yang mengaku sahabat Vina Cirebon dan Eky viral memberikan pengakuan. Ia juga mengunggah foto Vina Cirebon di TKP.


zoom-inlihat foto
Foto-beredar-kondisi-jasad-Vina-Cirebon-dan-pacarnya-Eky.jpg
Kolase Facebook
Foto beredar kondisi jasad Vina Cirebon dan pacarnya Eky ketika pertama kali ditemukan warga pada 2016 lalu.


Gaga Awod juga mengaku melihat Eky dan Vina kabur sambil terus dikejar gerombolan tersebut.

Namun dalam kesaksiannya itu, Gaga Awod mengaku tidak melihat keduanya lagi.

"Ada beberapa orang anak muda sedang mengobrol dan melempari saya dan Eky menggunakan batu sambil mengatakan teriakan (woy woy) lalu saya dan Eky dan Vina kabur karena dikejar oleh beberapa orang anak muda menggunakan motor. Lalu saya kabur ke gang sebelah sekolahan MAN, dan Eky dan Vina kabur terus dan dikejar oleh gerombolan anak muda tersebut dan saya tidak tahu lagi setelah itu," tulis putusan sidang.

Baca: Postingan Akun Facebook Diduga Pegi Setiawan atau Perong Viral, Curhat Kena Getah Kasus Vina Cirebon

Beredar pengakuan Linda

Baru-baru ini viral pengakuan seseorang diduga Linda sahabat Vina Cirebon yang sempat kerasukan arwah Vina.

Rupanya Linda itu bukan nama asli, di mana diduga nama aslinya adalah Dinda.

Pada pengakuannya itu, Linda mengaku hubungannya dengan Vina hanya sebatas teman biasa.

"Maap ya bukan sahabat, lebih tepatnya hanya sekedar teman yaa maap," kata wanita itu.

Linda pun membenarkan kalau dirinya memang sengaja mengasingkan diri sejak kejadian itu.

Bahkan saat ini Linda pun tidak mau membocorkan di mana keberadaannya.

Rupanya Linda dipaksa tutup mulut dan sudah melakukan perjanjian.

"Maaf ya ka untuk saat ini saya tidak bisa kasih tau keberadaan saya ke siapapun, karena udah perjanjian sama pihak ******* dan *****.

Baca: 2 Hal Keji Neneng Komala Dewi yang Rekam Putrinya Bersetubuh hingga Hamil, Tetangga Geleng-geleng

Saat ditanya soal sosok Egi, Linda sendiri mengaku tidak kenal dengan pelaku.

Sebab menurut Linda, semasa hidupnya almarhum belum pernah menceritakan sosok Egi padanya.

Linda hanya mengenal Eky yang merupakan pacar Vina.

"Gak tau sama sekali, bahkan selama almarhum hidup pun tidak pernah cerita perihal egi atau teman-temannya, yg saya tau hanya alm eky aja pacar vina," tutur dia.

Namun belum terkonfirmasi apakah wanita itu benar memang Linda yang sebenarnya atau bukan.

(tribunnewswiki.com/tribun bogor)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved