TRIBUNNEWSWIKI.COM - Artis Vicky Prasetyo ternyata sudah mempersiapkan kematiannya suatu hari nanti.
Pria yang dikenal sebagai Sang Gladiator ini juga telah menuliskan surat wasiat.
Diisukan 20 kali menikah, kenangan Vicky Prasetyo tentang istri pertamanya ternyata sangat melekat.
Bahkan ia pun membuat wasiat, kelak ingin dimakamkan dekat dengan istri pertamanya.
“Saya juga sudah kafan disiapkan beberapa,” ujar Vicky Prasetyo dikutip dari laman Grid.id via BanjarmasinPost, Kamis (18/4/2024).
Ia juga telah memesan lokasi makam di mana nantinya ia dikuburkan.
"Terus makamnya di sini yaa kalau daddy nggak ada aku bilang ke anak-anak."
Baca: Live RCTI, Ini Jadwal Timnas Siaran Langsung Indonesia vs Korea Selatan U-23, Kick Off Jam 00.30 WIB
"Aku pengin dimakamkan dekat ibu aku, terus istri aku pertama, pengen dijejerin," sambungnya.
Vicky Prasetyo mengungkapkan alasannya ingin dimakamkan di dekat istri pertamanya.
“Yaa (istri pertama) banyak baktinya, flashback hidup aku kan sebelum jadi apa-apa seorang Vicky Prasetyo itu ada dia.
Jadi aku merasa juga banyak menyakiti dia,” pungkasnya.
Disamoing itu, belakangan Vicky Prasetyo disorot karena dituding melakukan penipuan Rp1,8 miliar.
Lantaran hal itu, anak Vicky Prasetyo mendapat imbas dari kasus yang menjerat sang ayah.
Anak Vicky Prasetyo dikabarkan tak mau sekolah lantaran takut dibully karena ayahnya menipu.
Baca: Jadi Sejarah, Mahfud MD Tak Masalah 3 Hakim MK Dissenting Opinion di Putusan Sengketa Pilpres
"Lihat-lihat juga lah. Saya tidak sendiri, masih ada anak-anak saya, orang tua saya. Hari ini juga salah satu anak saya tidak mau masuk sekolah," ungkap Vicky Prasetyo, dikutip dari Tribun Lampung pada Selasa (5/3/2024).
Dikatakan Vicky Prasetyo, salah satu anaknya dipojokkan teman-temannya gegara masalah ini.
Hal itu membuat Vicky Prasetyo merasa sangat sedih sebagai ayah.
"Demi Allah, putri saya, terganggu banget karena di sekolah dipojokkan dengan ini. Sedih saya," kisah Vicky Prasetyo yang nyaris menangis.
Masalah tersebut benar-benar membuatnya kaget dan terpukul.
Ia pun berjanji akan menyelesaikan permasalahan tudingan penipuan itu secara tuntas.
"Permasalahan ini sudah sampai ke hati anak-anak saya, maka dari itu akan sangat saya perjuangkan," tegasnya.
Baca: Peran Jenderal B yang Diduga Beking Suami Sandra Dewi di Korupsi Timah, Kekuasaannya Paling Tinggi
Pada kesempatan itu, ia memberikan penjelasan terkait tudingan penipuan.
Mantan suami Angel Lelga mengaku bingung dilaporkan ke polisi.
Padahal, lanjutnya, proyek tersebut belum rampung dan pembayaran dilakukan setelah proyek selesai, berdasarkan kesepakatan.
"Saya sebagai PT Gladiator Media Perkasa yang memiliki lahan tersebut dan ada orang yang menawarkan diri membangun beberapa proyek salah satunya lapangan mini soccer internasional itu. Terus kita punya kesepakatan kalau sudah selesai, baru ada pembayaran. Terus tiba-tiba angka 1,8 (miliar) itu dari mana? Hasilnya apa? Saya nggak tahu," kata Vicky Prasetyo.
Vicky Prasetyo menyebut tak ada pembayaran secara termin saat proyek pembangunan berlangsung.
"Terus, tidak ada dalam klausul atau perjanjian apa pun yang saya harus membayar setiap progres perkembangan, misalnya termin, makanya tiba-tiba penipuan kontraktor," beber Vicky Prasetyo.
Vicky Prasetyo terancam dipenjara lagi dalam kasus dugaan penipuan proyek dengan kerugian Rp 1,8 miliar.
Baca: Ega Prayudi, Anak Angkat Tukul Arwana Setia Rawat Sang Komedian, Kini Sukses Jadi Perwira Polisi
Atas laporan tersebut, Vicky Prasetyo belum memberikan tanggapan.
Namun, sebelumnya Vicky Prasetyo mengaku masuk penjara lagi bukanlah yang menakutkan baginya.
Dalam pernyataan lawasnya saat hadir di podcast Nikita Mirzani, Vicky Prasetyo sempat mengisyaratkan dirinya tak takut dipenjara.
"Ya sebenernya sih kalo pribadinya sih bukannya sok juga atau apa, (dipenjara) enggak hal yang menakutkan gitu," jelas Vicky Prasetyo, dikutip dari YouTube Crazy Nikmir Real, Senin (4/3/2024).
Kendati tak merasa penjara menakutkan, Vicky Prasetyo enggan jika terlibat kasus hukum lagi.
Dia merasa kasihan pada keenam anaknya.
"Tapi memang, satu, anak-anak udah pada gede, kasihan gitu loh kalo masih tersiksa lagi psikisnya, morilnya dengan hal-hal yang kayak begini," bebernya.
Bosan, kata Vicky Prasetyo, juga menjadi alasan dirinya enggan mendekam lagi di penjara.
"Terus juga bosen sih, di dalam itu hal yang membuat kita bosen, ngapa-ngapain juga bosen."
"Kan kita pagi dilepas, siang dikurung," tandasnya.
Vicky Prasetyo berdalih ingin menikmati kehidupan yang ia jalani saat ini.
"Kayanya gua udah kayak, udah harus mengakhiri semua. Segala macam bentuk apa pun (kasus)," tandasnya.
(tribunnewswiki.com/tribun network)
Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini