TRIBUNNEWSWIKI.COM - Walaupun dilaporkan ke polisi oleh ayah kandungnya, Nagita Slavina tetap berbuat baik kepada Gideon Tengker.
Bahkan, istri dari Raffi Ahmad itu melontarkan pujian kepada Gideon.
Selain itu, Nagita juga sempat mebongkar masa lalu sang ayah.
Hal tersebut terlihat dalam unggahan Nagita Slavina beberapa waktu yang lalu.
Di postingan pada tanggal 31 Januari 2023. Nagita membagikan 2 buah foto.
Dalam foto pertama, Nagita Slavina tampa sedang duduk di samping penyanyi Anggung C Sasmi.
Anggun lantas merangkul Nagita dan juga ikut tersenyum manis ke arah kamera.
Baca: Dituding Pencucian Uang, Raffi Ahmad Ogah Laporkan Ketua NCW Hanifa Sutrisna: Allah Tidak Tidur
Sementara itu, pada slide foto kedua, tampak Nagita dan Raffi duduk di meja restoran bersama Anggun dan keluarganya yang terdiri dari suami dan anaknya yang bernama Kirana.
Ternyata, Nagita tetap bangga dengan status pekerjaan Gideon Tengker di masa lalu.
Di mana, ayah Nagita itu ternyata pernah bekerja sama dengan Anggun.
Pada kolom caption, Nagita Slavina membocorkan terkait dengan ayahnya yang dulu pernah menjadi gitaris untuk menggarap lagu yang dinyanyikan Anggun C Sasmi.
Ia pun lantas mendoakan agar semuanya selalu diberikan kesehatan.
"We Love @anggun_cipta Seneng banget Nagita ketemu idolanyaaaaa .....
Dan papa gideon dulu gitaris pengisi salah satu lagunya @anggun_cipta
Sehaaaaat selalu semuanyaaaaaa," tulis Nagita Slavina.
Baca: Nasib Raffi Ahmad Diduga Terlibat Pencucian Uang, NCW Punya Bukti, Hotman Paris: Jangan Sembarangan
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar dari netizen.
"Pasti papa Gideon jg bakal happy kalo sering diajak jalan2 bareng anak, mantu, n cucu2nya," tulis @ci***
Ucapan Nagita Slavina tersebut tampaknya tak mengubah kesabaran ayah kandungnya, Gideon Tengker.
Kini Gideon Tengker justru melaporkan kedua anaknya ke polisi.
Nagita Slavina dan sang adik, Caca Tengker resmi dilaporkan sang ayah, Gideon Tengker ke polisi.
Istri Raffi Ahmad dan sang adik dituduh ikut terlibat dalam dugaan kasus pemalsuan dokumen.
Tak hanya dua putrinya, Gideon Tengker ternyata juga melaporkan mantan istrinya Rieta Amalia.
Baca: Nagita Slavina Dilaporkan ke Polisi Oleh Ayah Kandungnya, Gideon Tengker: Semua Ada Buktinya
"Sekarang om Gideon baru saja diperiksa atas laporan beliau terkait dugaan pemalsuan dokumen putusan pernikahan beliau dengan RAB (Rieta Amalia)," kata Erles Rareral di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (1/2/2024).
"Om Gideon ini melaporkan RAB, serta turut melaporkan kedua anaknya (Caca Tengker dan Nagita Slavina)," sambungnya.
Erles menyebut kalau Gideon melaporkan ketiganya, karena tidak merasa menandatangani surat putusan pernikahan dengan Rieta Amalia di tahun 2021.
"Om Gideon merasa menandatangani surat itu tahun 2017, makanya beliau membuat laporan polisi," ucap Erles Rareral.
Gideon Tengker menyebut alasan dirinya turut melaporkan kedua anaknya, Caca Tengker dan Nagita Slavina karena diduga terlibat dalam kasus dugaan pemalsuan dokumen.
"Kenapa ikut dilaporkan, karena kenyataannya harus demikian, semua ada bukti dan saksinya," ungkap Gideon Tengker.
Gideon Tengker menyerahkan kasusnya kepada penyidik Polda Metro Jaya, guna mengungkap kasus dugaan pemalsuan dokumen yang merugikan dirinya.
Baca: Dicerai Ria Ricis, Teuku Ryan Beri Sindiran Menohok ke Suami Oki Setiana Dewi karena Merasa Difitnah
"Ya semua diurus penyidik aja," ujar Gideon Tengker.
Gideon Tengker melaporkan Rieta Amalia, Caca Tengker, dan Nagita Slavina ke Polda Metro Jaya, pada 24 Januari 2024. Laporannya diterima petugas Setra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dengan nomor perkara LP/B/433/1/2024/SPKT/POLDA METRO JAYA.
Laporan Gideon Tengker tersebut perihal adanya dugaan pembuatan surat sakti, yang membuat dirinya dan Rieta Amalia resmi bercerai secara verstek.
Erles Rareral menceritakan kronologi penandatanganan surat sakti itu oleh Gideon Tengker, kliennya menurut cerita dari mantan suami Rieta Amilia itu, surat sakti tersebut dibawa oleh Nagita Slavina dan Caca Tengker.
Karena merasa ada yang janggal, tim kuasa hukum Gideon Tengker mencari informasi ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Hasilnya pun diketahui adanya dugaan surat sakti dalam proses perceraian Gideon dan Rieta Amalia.
Raffi bela Nagita
Raffi Ahmad membela sang istri ketika tahu dilaporkan ke polisi oleh Gideon.
Namun, ayah dari Rafathar dan Rayyanza ini tidak mau banyak komentar tentang laporan ayah mertuanya tersebut.
Ia menyebutkan, kasus terrsebut adalah masalah mertuanya.
Raffi mengaku belum bertemu lagi dengan Rieta Amilia.
"Aku belum ketemu dan ngobrol soal itu sama Mama Rieta," kata Raffi Ahmad di Kantor RANS Entertainment, kawasan BSD, Tangerang Selatan, Kamis (1/2/2024), dikutip dari Wartakotalive.
Baca: Nagita Slavina Dilaporkan ke Polisi Oleh Ayah Kandungnya, Gideon Tengker: Semua Ada Buktinya
Raffi Ahmad sendiri tidak ada sangkut pautnya di kasus ini.
Ia juga tidak akan terlibat masalah yang terjadi antara Gideon Tengker dan Rieta Amalia meski melibatkan Nagita Slavina.
"Doakan saja semoga masalahnya cepat selesai," ujar Raffi Ahmad.
(tribunnewswiki.com/tribunjatim.com)
Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini