TRIBUNNEWSWIKI.COM - Hasil pertemuan antara Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Ketua DPR Puan Maharani di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (27/5/2023) malam akhirnya terungkap.
Hasil tersebut disampaikan oleh putra sulung Presiden Jokowi sendiri.
Pertemuan Wali Kota Solo dengan Ketua DPP PDI-P itu digelar di sebuah warung bestik di Solo, Jawa Tengah.
Gibran mengatakan, Puan menitipkan anaknya, Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari atau akrab disapa Pinka Hapsari, masuk daftar bakal calon anggota legislatif (bacaleg) PDI Perjuangan (PDI-P).
"Mbak Puan juga titip untuk Mbak Pinka juga. Mohon doanya," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Minggu (28/5/2023), dilansir Kompas.
Gibran mengaku dirinya belum tahu cucu Presiden kelima Megawati Soekarnoputri tersebut akan maju sebagai caleg dari dapil mana.
Baca: Megawati Akan Resmikan Kantor Koordinasi Relawan Ganjar 1 Juni, Puan Maharani Dijadwalkan Hadir
Baca: Pesan Rahasia Megawati ke Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, Disampaikan oleh Puan Maharani Langsung
Justru ia menyarankan awak media menanyakan kepada Ketua DPD PDI-P Jawa Tengah Bambang Wuryanto atau biasa disapa Bambang Pacul.
"Takono (tanyakan) Pak Bambang Pacul," terang dia.
Suami Selvi Ananda ini mengaku siap jika ditugaskan untuk menggerakkan relawan guna memenangkan anak Puan.
Sebelumnya telah diberitakan, Putri sulung Puan Maharani, Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari atau Pinka Hapsari masuk dalam 580 daftar nama bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Pemilu 2024.
Tak hanya Pinka, PDIP yang memang menyuntikkan spirit anak-anak muda sebagai calon pemimpin bangsa itu juga memasukkan nama Aryo Seno Bagaskara.
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menjelaskan bahwa 48 persen bacaleg PDIP adalah kalangan muda berusia 45 tahun ke bawah.
Termasuk, Pinka Hapsari ada di dalam daftar Bacaleg PDIP.
Hasto mengungkapkan Pinka Hapsari juga bagian dari kalangan muda yang masuk daftar bacaleg DPR RI karena sudah mengikuti pengkaderan.
Ia juga mengatakan bahwa Pinka Hapsari rela menginap tiga hari di Sekolah Partai PDIP, Jakarta Selatan, bersama rekan separpol guna menjalani pengkaderan.
Hal tersebut disampaikan Hasto saat menyerahkan 580 nama daftar Bacaleg DPR RI ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (11/5/2023).
"Ada Mbak Pinka yang memang telah mengikuti proses kaderisasi, tinggal di Sekolah Partai selama tiga hari. Mereka yang telah mengikuti itu, dicalonkan, termasuk ada Aryo Seno Bagaskara, itu masih mahasiswa. Itu juga dicalonkan, itu satu angkatan pendidikan politik bersama dengan Mbak Pinka," terang Hasto.
Sayangnya, dia enggan merinci daerah pemilihan (dapil) yang menjadi lokasi Pinka Hapsari berkontestasi dalam politik.
Baca: VIRAL Perempuan di Depok Diduga Jadi Korban KDRT dari Sang Suami selama 14 Tahun
Baca: Viral Aksi Seorang Remaja Ludahi Spanduk Megawati, Orangtua Kini Minta Maaf
Hasto menambahkan PDIP dalam melakukan rekrutmen mencari para calon yang bisa berasal dari sejumlah kalangan.
Dan keluarga menjadi salah satu lingkungan utama yang menjadi bagian dari pendidikan politik.