Mengenal Sukoharjo, Kabupaten di Jawa Tengah yang Disebut Pelosok oleh KKN Undip Viral di Twitter

Inilah informasi-informasi yang perlu kamu ketahui terkait Kabupaten Sukoharjo yang saat ini trending hingga viral di Twitter


zoom-inlihat foto
lambang-kabupaten-sukoharjo.jpg
Sukoharjokab.go.id
Lambang Kabupaten Sukoharjo


Akun @MafiaWasit menyebutkan bahwa di Sukoharjo terdapat mall hingga universitas swasta.

"Lu tau UMS? Itu SUKOHARJO.. Lu tau Pakuwon Mall atau The Park Mall? Itu juga di SUKOHARJO," cuitnya.

"Sukoharjo tuh udah aman, nih mall barunya banyak. Inget ya ini mall2 masih termasuk BARU," cuit netizen lain.

Ada pula warganet yang menjelaskan bahwa di Sukoharjo terdapat hotel berbintang 5 hingga universitas terkemuka.

"Sukoharjo ada apa aja to? Pertama, Ada kampus besar seperti UMS, UIN RMS, UNIVET. Kedua, ada Mall The Park Solo baru dan Mall Transmart. Ketiga, ada apartemen dan Hotel bintang 5 di kawasan Solo Baru. Keempat, pernah menjadi tempat kerajaan Mataram, Kartasura," cuit akun @Rahmatrusma.

Hingga pukul 18.18 WIB, kata "Sukoharjo" masih trending sudah sebanyak 2.123 tweet yang dicuitkan oleh netizen.

Mahasiswa KKN Minta Maaf Usai Sebut Sukoharjo Pelosok hingga Dirujak Netizen

Usai Dirujak Netizen Twitter. Mahasiswa KKN Akui Salah: Saya Minta Maaf karena Sebut Sukoharjo Pelosok
Usai Dirujak Netizen Twitter. Mahasiswa KKN Akui Salah: Saya Minta Maaf karena Sebut Sukoharjo Pelosok (Twitter)

Daerah Kabupaten Sukoharjo, masih menjadi trending topik hangat yang dibicarakan oleh warganet di Twitter, Kamis, 4 Mei 2023, siang.

Hal itu disebabkan oleh salah satu netizen di Twitter yang mengaku sebagai mahasiswa KKN menyebut bahwa Sukoharjo adalah daerah yang pelosok.

Setelah mendapat berbagai hujatan dari warganet lainnya, mahasiswa tersebut kemudian mengaku salah dan meminta maaf kepada seluruh warga Sukoharjo.

Ia mengaku tak bermaksud menghina Kota Jamu ini dengan sebutan pelosok.

"Selamat malam semuanya, di sini sender ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya terutama kepada warga Sukoharjo yang merasa tersinggung dengan cuitan sender," kata dia, dikutip TribunnewsWiki dari akun @undipmenfess, Kamis (4/5/2023).

"Jujur sender tidak ada maksud dan juga unsur buruk dalam cuitan tersebut, sender hanya ingin bertanya mengenai sukoharjo," lanjutnya.

Mahasiswa KKN tersebut mengaku salah karena menggunakan kata pelosok dalam cuitannya.

Ia menegaskan tak ada maksud apapun atau niatan buruk dalam cuitannya itu.

"Cuitan tersebut sender buat dalam tulisan kapital karena sender saat itu sedang kaget akibat mendapat info akan ditempatkan KKN di tempat tersebut (Sukoharjo) dan tanpa berpikir dua kali sender langsung membuat menfess," ungkapnya.

Setelah membaca beragam komentar yang dilontarkan oleh netizen tentang Sukoharjo, Mahasiswa KKN itu lantas mengaku senang untuk melakukan KKN di Sukoharjo.

Ia juga berterima kasih kepada warganet yang telah memberikan informasi tentang Sukoharjo.

"Terima kasih kepada semua, dan sekali lagi sender minta maaf karena telah membuat kegaduhan dimana sender sama sekali tidak berniat dan tidak menyangkan bahwa cuitan tersebut akan membuat kegaduhan dan keributan," pungkasnya.


(TRIBUNNEWSWIKI/Kaa)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved