Gara-gara Vira, Aditya Hasibuan Anak Polisi dan Ken Admiral Terlibat dalam Kasus Penganiayaan

Nama Vira kini ikut terseret dalam kasus penganiayaan terhadap Ken Admiral.


zoom-inlihat foto
Ig-kabarnegerir3ft.jpg
Ig @kabarnegeri
Aditya Hasibuan, anak perwira polisi yang menganiaya mahasiswa.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Nama Vira kini ikut terseret dalam kasus penganiayaan terhadap Ken Admiral yang dilakukan oleh Aditya Hasibuan, seorang putra polisi.

Bahkan, beredar chat diduga antara Aditya Hasibuan dan Ken Admiral sebelum dan sesudah tindakan penganiayaan terjadi.

Aksi Aditya polisi menganiaya mahasiswa di Medan ini terjadi pada 21 dan 22 Desember 2022 silam.

Akhir-akhir ini beredar isi chat antara Aditya Hasibuan dengan Ken Admiral sebelum terjadinya penganiyaan.

Hal ini terlihat dalam unggahan akun Twitter @Kathmandu2014, Kamis (27/4/2023).

Akun tersebut memposting rekamnan isi percakapan melalai DM Instagram antara Ken Admiral dan Aditya Hasibuan.

Dalam isi percakapan tersebut sebelum penganiayaan terlihat Ken Admiral yang memulai terlebih dahulu mengirimkan pesan kepada Aditya.

Baca: Siapa AKBP Achiruddin Hasibuan? Polisi yang Anaknya Aniaya Ken, Datang & Marah-marah di Rumah Korban

Baca: Viral Anak Polisi Aniaya Mahasiswa Tajir Secara Brutal, Ternyata Gara-gara Masalah Perempuan

Dilansir Tribun Medan, Ken menanyakan kepada anak mantan perwira polisi AKBP Achiruddin soal keinginan bertemu dengannya, sebab dirinya akan pergi ke Medan.

"Dit, aku lusa di medan, kapan bisa jumpa ?, apa cerita kalo bole tau," tulis pesan Ken.

Diketahui, percakapan itu sendiri dilakukan keduanya pada 11 Desember 2022, tepat 10 hari sebelum terjadinya penganiayaan sadis tersebut.

Aditya Hasibuan yang tak mengerti maksud isi pesan tersebut akhirnya menanyakan apa yang dimaksudkan oleh Ken Admiral.

"Kenapa tu Ken? Apa cerita?” tanya dia.

Pelaku Aditya Hasibuan yang menganiaya Ken Admiral secara brutal di rumahnya pada 22 Desember 2022.
Pelaku Aditya Hasibuan yang menganiaya Ken Admiral secara brutal di rumahnya pada 22 Desember 2022. (tangkapan layar video yang diunggah @mazzini_gsp)

Isi chat Ken dan Aditya sebelum penganiayaan (Twitter@Kathmandu2014)

Rupanya adik selebgram Dinda Safay itu menanyakan soal Aditya Hasibuan yang bertemu dengan seorang wanita.

"Kok bisa lek sama pira semalam, apa cerita, kok di hide aku," balas Ken.

Aditya Hasibuan tampak membantah soal ia yang menyembunyikan akun Ken Admiral dari postingan instagram storynya.

Dalam rekaman percakapan itu, Ken Admiral terlihat menanyakan kembali soal ia yang bisa bersama wanita bernama Vira tersebut.

Namun rupanya, Aditya Hasibuan tak menjelaskan soal kedekatannya dengan perempuan tersebut. Ia pun terlihat meminta Ken Admiral untuk menanyakan langsung kepada perempuan itu.

"Haa kalo ini aku gatau lek. Kamu aja yang nanya ma pira langsung. Aku pun gakenal x sm dia," jelas Aditya.

Rupanya mahasiswa Manchester University, Inggris itu, mengaku sudah menanyakan hal tersebut kepada perempuan itu.





Halaman
1234
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved