Profil Ganjar Pranowo, Capres PDI-P yang Kini Diusung Oleh PPP dan Hanura untuk Maju Presiden 2024

Inilah hal-hal yang perlu kamu ketahui terkait sosok Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah, yang kini diusung jadi capres 2024


zoom-inlihat foto
TribunnewsIrwan-RismawanTribunnewsIrwan-Rismawan.jpg
Tribunnews/Irwan Rismawan
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berpose usai wawancara khusus dengan Tribun Network di kantor Tribun Network, Jakarta Pusat, Rabu (12/8/2020).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Saat ini Ganjar Pranowo sedang menjadi sorotan masyarakat Indonesia.

Hal ini dikarenakan Ganjar Pranowo diusung menjadi calon presiden ( capres) oleh Partai Persatuan Pembangunan atau PPP.

Keputusan ini disampaikan dalam Deklarasi Bakal Capres 2024 PPP di Pakem, Sleman, DIY, Rabu (26/4/2023).

Inilah profil Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah yang kini diusung sebagai calon presiden dari Partai PDI Perjuangan, Partai Hanura, dan PPP.

Ganjar Pranowo merupakan pria kelahiran Karanganyar pada 28 Oktober 1968.

Pria Karanganyar ini adalah anak dari pasangan Pamuji dan Sri Suparmi.

Ia menikah dengan Siti Atikoh Supriyanti.

Baca: PPP Usung Ganjar Pranowo Capres 2023 Susul PDI Perjuangan

Baca: Jokowi Beri Tanggapan soal Ganjar-Koster Tolak Timnas Israel

Dalam pernikahan tersebut pasangan Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh Suprianti ini dikarunia seorang anak bernama Zinedine Alam Ganjar.

Ganjar Pranowo merupakan Gubernur Jawa Tengah yang menjabat selama dua periode pemerintahan.

Ia menjabat dari tahun 2013-2018 dan terpilih kembali pada Pilkada Jawa Tengah tahun 2018.

Ganjar Pranowo menempuh Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kutoarjo.

Baru setelah masuk jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), Ganjar melanjutkan ke Yogyakarta tepatnya di SMA BOPKRI Yogyakarta.

Ganjar melanjutkan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada dengan mengambil konsentrasi di bidang hukum dan lulus tahun 1995.

Dilansir dari biografiku.com, Ganjar aktif mengikuti kegiatan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) dan Mapagama (Mahasiswa Pecinta Alam Gadjah Mada) ketika menjadi mahasiswa S1 Universitas Gadjah Mada (UGM).

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat jumpa pers di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Senin (24/10/2022). Kehadiran Ganjar diketahui untuk memenuhi panggilan Bidang Kehormatan DPP PDI-P untuk klarifikasi atas pernyataannya yang siap maju sebagai capres.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat jumpa pers di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Senin (24/10/2022). Kehadiran Ganjar diketahui untuk memenuhi panggilan Bidang Kehormatan DPP PDI-P untuk klarifikasi atas pernyataannya yang siap maju sebagai capres. (KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO)

Ganjar Pranowo adalah Gubernur Jawa Tengah yang menjabat dari tahun 2013 dan merupakan politisi partai PDIP.

Ganjar kembali menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah setelah memenangkan Pilkada Jawa Tengah tahun 2018 berpasangan dengan Taj Yasin Maimoen.

Sebelum menjabat sebagai Gubernur Jawa tengah selama dua perode, Ganjar mengawali karir politiknya dengan menjabat sebagai Anggota Komisi IV DPR RI (Bidang Pertanian, Perkebunan, Kehutanan, Kelautan, Perikanan, Pangan) tahun 2004-2009.

Masih di tahun 2004, Ganjar diangkat menjadi Anggota Badan Legislasi DPR RI hingga tahun 2010. Tahun 2009-2013, Ganjar menduduki posisi sebagai Wakil Ketua Komisi II DPR RI (Bidang Pemerintahan dalam Negeri, Otonomi Daerah, Aparatur Negara, Reformasi Birokrasi, Pemilu, Pertanahan dan reformasi Agraria).

Ganjar Pranowo juga pernah ikut menangani kasus Bank Century.

Ganjar tergabung ke dalam Pansus Angket Bank Century di DPR RI 2009-2010 dan Anggota Timwas Century di DPR RI 2010-2013.





Halaman
1234
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved