FBI Sebut Covid-19 Kemungkinan Besar Berawal dari Insiden di Lab Tiongkok

Kepala FBI meyakini Covid-19 berawal dari sebuah kecelakaan di lab Tiongkok.


zoom-inlihat foto
mutasi-v-corona.jpg
CDC
Ilustrasi virus corona (CDC)


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Direktur Biro Investigasi Federal Amerika Serikat (FBI), Christopher Wray, mengklaim Covid-19 kemungkinan besar berawal dari insiden di sebuah laboratorium di Wuhan, Tiongkok.

Dalam wawancaranya dengan Fox News, Wray juga menyalahkan pemerintah Tiongkok yang dianggap berupaya menghalangi lembaga AS menyelidiki asal-usul Covid-19.

"FBI sudah cukup lama menganggap bahwa pandemi ini kemungkinan besar berawal dari kecelakaan di laboratorium di Wuhan," kata Wray dikutip dari ABC News, (1/3/2023).

Ucapan Wray itu dilontarkan setelah adanya laporan di Wall Street Journal tentang penelitian yang dilakukan oleh Kementerian Energi mengenai asal-usul Covid-19. Hasil penelitian itu menyimpulkan bahwa virus penyebab Covid-19 kemungkinan berasal dari kebocoran di laboratorium Wuhan.

Menurut laporan New York Times, penelitian Kementerian Energi itu didasarkan pada data intelijen.

Berbeda dengan FBI dan Kementerian Energi, empat lembaga AS lainnya meyakini Covid-19 berasal dari penularan secara alami. Virus penyebab Covid-19, SARS-Cov-2, berpindah dari hewan ke manusia di pasar basah.

Baca: 80 Persen Penduduk Tiongkok Disebut Sudah Pernah Terkena Covid-19

"Anda tahu, FBI punya agen, kalangan profesional, analis, ahli virus, ahli mikrobiologi, dll, yang secara khusus memusatkan perhatian pada bahaya ancaman biologi, yang termasuk hal-hal seperti virus-virus baru, seperti Covid, dan kekhawatiran bahwa virus-virus itu jatuh di tangan yang salah," kata Wry.

Baca: Tiongkok: Puncak Kasus Covid-19 Sudah Terlewati di Beberapa Wilayah

"Beberapa orang jahat, negara yang bermusuhan, teroris, penjahat, ancaman yang bisa mereka munculkan."

"Jadi, Anda berbicara tentang kemungkinan adanya kebocoran di laboratorium yang dikontrol oleh pemerintah Tiongkok yang menewaskan jutaan orang Amerika," ujar Wry.

Wry menegaskan bahwa FBI terus menyelidiki asal-usul Covid-19. Dia mengatakan masih ada data yang tidak bisa dia bongkar karena masih dirahasiakan.

"Saya hanya mengamati bahwa bagi saya tampaknya pemerintah Tiongkok telah melakukan yang terbaik guna menghalangi dan mengaburkan penyelidikan di sini, penyelidikan yang sedang kita lakukan, penyelidikan yang sedang dilakukan pemerintah AS dan rekan dekatnya di luar negeri," kata dia.

Baca: PPKM Dicabut, Epidemiolog Ingatkan Potensi Kasus Covid-19 Melonjak Lagi

(Tribunnewswiki)

Baca berita lain tentang Covid-19 di sini.

 





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved