Sosok Mardani Maming: Kader PDIP & Bendahara Umum PBNU, Buron KPK dengan Kekayaan Rp44 M

Mardani Maming tersandung kasus dugaan korupsi hingga menjadi buron KPK


zoom-inlihat foto
dok-Kompadok-Kompascomscom.jpg
dok. Kompas.com
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menerbitkan daftar pencarian orang (DPO. Mardani H Maming saat ini berstatus buron dalam kasus dugaan suap pemberian izin usaha pertambangan (IUP) di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Mardani H. Maming ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK atas dugaan suap penerbitan izin usaha pertambangan (IUP).

Mardani Maming juga dicegah ke luar negeri selama 6 bulan ke depan

Bahkan, Kader PDIP dimasukkan KPK dalam daftar pencarian orang (DPO).

Sebagai informasi, tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi pemberian izin usaha pertambangan (IUP) di Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan ini sudah dua kali mangkir dari panggilan tim penyidik.

Hal tersebut disampaikan oleh Plt. Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Selasa (26/7/2022).

"Hari ini KPK memasukkan tersangka ini dalam DPO dan paralel dengan itu KPK juga berkirim surat ke Bareskrim Polri untuk meminta bantuan penangkapan terhadap tersangka dimaksud," kata Fikri.

Sementara itu, Kuasa hukum Mardani Maming, Denny Indrayana, mengaku masih tidak mengetahui lokasi kliennya yang kini sudah menjadi buronan KPK.

Mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM itu mengira bisa saja Maming tengah berziarah.

"Saya tidak tahu, karena beliau kelihatannya butuh keliling untuk ziarah-ziarah, biasanya dalam situasi seperti ini butuh lebih mendekatkan diri pada yang di atas. Di mana posisi beliau memang tidak menginfokan," kata Denny di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (26/7/2022).

Baca: Mardani Maming

Sosok Mardani Maming

Mardani Maming adalah Bendahara Umum PBNU yang Juga Kader PDIP.

Kader PDIP ini lahir di Batulicin, Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan pada 17 September 1981.

Ayahnya adalah H. Maming bin Rahing, seorang kepala desa di Batulicin.

Mardani pernah menjadi anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu pada tahun 2009–2010.

Mardani juga pernah menduduki posisi Ketua Umum BPP Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode 2019–2022.

Baca: PBNU Desak Mardani H Maming Serahkan Diri ke KPK

Baca: Kasus Suap eks Bupati Banjarnegara, KPK Periksa Bupati Cilacap Tatto Suwarto

Lalu ia menjadi  Bendahara Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) periode 2022–2027, dan Bupati Tanah Bumbu.

Mardani pernah menjabat sebagai Bupati Tanah Bambu selama dua periode yakni 2010–2015 dan 2016–2018.

Pada periode 2010–2015 berpasangan dengan Difriadi Darjat, Mantan Sekdakab Tanah Bumbu.

Kemudian pada 2016–2018 berpasangan dengan H. Sudian Noor.

Mardani Maming kemudia menjabat posisi Ketua Umum BPP HIPMI periode 2019–2022.

Ketua Umum BPP HIPMI Mardani H Maming. Berikut profil Mardani Maming, mantan Bupati Tanah Bumbu yang diduga terlibat kasus korupsi, memiliki harta kekayaan Rp Rp 44,8 miliar.
Ketua Umum BPP HIPMI Mardani H Maming. Berikut profil Mardani Maming, mantan Bupati Tanah Bumbu yang diduga terlibat kasus korupsi, memiliki harta kekayaan Rp Rp 44,8 miliar. (Istimewa)




Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved