Zelenskiy Desak Tentara Rusia Menyerah: 'Kami Memberi Kalian Kesempatan untuk Hidup'

Zelenskiy menyarankan tentara Rusia memilih menyerah daripada terus melanjutkan perang yang menurutnya "memalukan".


zoom-inlihat foto
Presiden-Ukraina-Volodymyr-Zelenskiy-6.jpg
PETER NICHOLLS / POOL / AFP
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy menghadiri konferensi pers dengan Perdana Menteri Inggris di Kyiv, 1 Februari 2022


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dalam bahasa Rusia, Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy mendesak tentara Rusia untuk menyerah, Selasa (15/3/2022).

Zelensky mengatakan tentara Rusia yang menyerah akan diperlakukan dengan baik dan terhormat.

"Atas nama rakyat Ukraina, kami memberi kalian kesempatan untuk hidup. Jika kalian menyerah kepada pasukan kami, kami akan memperlakukan kalian sebagaimana manusia harus diperlakukan: dengan terhormat. Perlakuan yang belum pernah diberikan kepada kalian di dalam ketentaraan kalian," kata Zelenskiy dikutip dari The Guardian.

Dia menyarankan tentara Rusia untuk memilih menyerah daripada terus melanjutkan perang yang menurutnya "memalukan".

Tak hanya itu, Zelenskiy mengatakan perang di Ukraina sudah seperti mimpi buruk bagi warga Rusia.

Dia mengklaim pasukan Rusia banyak yang melarikan diri dari medan tempur dan meninggalkan senjata dan perlengkapan perang untuk warga Ukraina.

Baca: AS Menilai Presiden Rusia Marah dan Frustasi, Putin Disebut Bakal Tingkatkan Serangan ke Ukraina

"Kami mengambil perlengkapan perang itu dan menggunakannya untuk mempertahankan Ukraina."

"Pasukan Rusia pada kenyataannya menjadi pemasok persentaan bagi tentara kami."

Selain itu, Zelenskiy mengatakan pasukan Rusia tidak akan bisa mengambil apa pun dari Ukraina.

Volodymyr Zelenskiy
Volodymyr Zelenskiy (Selebaran / PRESIDEN UKRAINA / AFP)

Ingin berunding dengan Putin

Zelenskiy terus mendesak agar bisa melakukan pembicaraan langsung dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. 

Dia meyakini pembicaraan langsung di antara kedua presiden bisa menciptakan perdamaian.

Menurut Zelenskiy, Putin menjadi satu-satunya pihak yang memberikan keputusan final.

"Delegasi kami punya tugas yang jelas, yakni melakukan apa pun untuk memastikan adanya pembicaraan di antara kedua presiden. Pembicaraan yang saya yakini sedang ditungu-tunggu banyal orang," kata Zelenskiy melalu video yang diunggahnya, dikutip dari Reuters.

"Jelas ini adalah rencana yang sulit. Jalan yang susah. Namun, jalan ini diperlukan. Dan tujuan kita adalah agar Ukraina mendapatkan hasil yang dibutuhkan dalam perjuangan ini, dalam perundingan ini. Kebutuhan akan perdamaian dan keamanan."

Baca: Ukraina & Rusia Kembali Bernegosiasi, Zelenskiy Ingin Berunding Langsung dengan Putin

Baca: Rusia Gencarkan Serangan Udara ke Kota-Kota di Kawasan Ukraina Barat

Di sisi lain, Rusia sebelumnya mengaku tidak akan menolak adanya pembicaraan untuk mendiskusikan persoalan spesifik.

Ukraina juga mengaku bersedia berunding dengan Rusia. Namun, negara itu menolak menyerah dalam perang ini.

Pakar mengatakan kesediaan kedua negara untuk melakukan pembicaraan menunjukkan bahwa jalan untuk mengakhiri perang telah terbuka.

(Tribunnewswiki)

Baca berita lainnya tentang konflik Ukraina-Rusia di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved