Dalam Sepekan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di Jaksel Capai 25.560 Orang

Vaksinasi anak umur 6-11 tahun yang dilakukan di Jaksel telah mencapai 25.560 orang.


zoom-inlihat foto
1-vaksin-anak.jpg
KOMPAS.com/Muhamad Isa Bustomi
Proses vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kebayoran Lama Utara 03, Selasa (14/12/2021)


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Vaksinasi anak usia 6-11 tahun yang digelar di Jakarta Selatan (Jaksel) telah menyentuh angka 25.560 orang dalam kurun waktu sepekan.

Dilansir oleh Kompas.com pada Selasa (21/12/2021), perolehan angka tersebut dicatat oleh Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jaksel.

Vaksinasi itu digelar secara serentak di Jakarta, Selasa (14/12/2021).

"Saat ini tercatat ada 25.560 anak atau 12,63 persen," tutur Kasudinkes Jakarta Selatan, M Helmi saat dikonfirmasi, Senin (20/12/2021) malam.

Ia mengungkapkan tak ada kendala berarti selama melakukan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun.

Vaksinasi Covid-19 khusus anak ditargetkan menembus angka 242.000 orang yang tersebar di 10 kecamatan wilayah Jaksel.

Baca: Anak 6 hingga 11 Tahun Alami KIPI Setelah Vaksin Covid 19? Ini yang Harus Dilakukan Orangtua

Baca: Anak 6-11 Tahun Bakal Terima Vaksin Sinovac, Begini Cara Penyuntikannya

Data penerima vaksin Covid-19 dari Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Sudin Dukcapil) itu lebih tinggi dibanding angka milik Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN).

"Kalo dr KPCPEN itu dari biro pusat statistik. Tapi yang kita pake dari Dukcapil. Supaya makin tinggi angka (penerima) itu agar tidak sampai ada yang lolos anak dari vaksin berusia 6-11 tahun. Kita pake data yang tertinggi," imbuhnya.

Pada awal dimulainya vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak, pemerintah menargetkan 50 orang per hari di setiap kecamatan yang ada di wilayah Jakarta Selatan.

Kecamatan-kecamatan tersebut meliputi, Kecamatan Cilandak, Kebayoran Lama, Pesanggrahan, Kebayoran Baru, Setiabudi, Pancoran, Jagakarsa, Tebet, Mampang Prapatan, dan Pasar Minggu.

"Dan satu lokasi kita targetkan 50 anak. Tapi lebih dari 50 anak juga dilakukan. Di sini (Kebayoran Lama) kalau tidak salah sampai 100 anak," beber Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin di SD Negeri Kebayoran Lama Utara 03, Selasa (14/12/2021).

Lebih lanjut, Munjirin mengatakan target 50 anak vaksinasi Covid-19 usia 6-11 tahun per hari di setiap kecamatan memang masih sedikit.

Baca: Natal dan Tahun Baru 2022, Warga Belum Vaksin Covid-19 Dilarang Bepergian

Baca: Aturan Baru Masa Natal dan Tahun Baru 2022, Warga Belum Vaksin Dilarang Bepergian Jarak Jauh

Lantaran, pentingnya melakukan "screening" pada anak.

"Anak ini juga dalam screening itu harus didampingi orangtua, karena belum tentu nanti anak-anak menggambarkan keadaan kesehatan anak itu yg sesungguhnya. Jadi ini yg memerlukan waktu tersendiri dalam melakukan screening," imbuh Munjirin.

Ia mengungkapkan, total anak usia 6-11 tahun yang mendapatkan vaksinasi Covid-19 mencapai 242.000.

Vaksin yang digunakan ialah Sinovac.

Kendati begitu, ia belum dapat memastikan waktu penyelesaian vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun di 10 kecamatan itu.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUAN)

Baca lengkap soal vaksin Covid-19 di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved