Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Antioksidan adalah sifat berbagai senyawa yang dapat melawan radikal bebas dan membantu melindungi tubuh dari penyakit. (1)
Radikal bebas adalah suatu zat kimia yang sifatnya tidak stabil dan dapat merusak sel-sel tubuh.
Radikal bebas dapat merusak susunan DNA sel, meningkatkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh, menyebabkan peradangan, dan melemahkan daya tahan tubuh.(2)
Tubuh memerlukan antioksidan untuk melawan efek dari paparan radikal bebas, beberapa zat yang memiliki sifat antioksidan adalah flavonoid, polifenol, beta karoten, lutein, likopen, selenium, zinc, antosianin (zat warna pada buah dan sayur), serta vitamin A, vitamin C dan vitamin E.(3)
Antioksidan Alami #
1. Mangga, banyak mengandung antioksidan polifenol, beta karoten, serat, dan vitamin C, kandungan nutrisi yang ada pada mangga bisa meningkatkan kekebalan tubuh, membantu penyerapan zat besi, dan baik untuk pencernaan.
Baca: Vitamin
2. Stroberi, mengandung antosianin yang tinggi, sebuah penelitian membuktikan bahwa kandungan antosianin dapat mengurangi risiko penyakit jantung, dengan menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam darah dan meningkatkan kadar kolesterol baik.
3. Bayam, mengandung berbagai nutrisi dan antioksidan yang cukup tinggi, serta berkalori rendah. Sayur ini merupakan salah satu sumber lutein dan zeaxanthin terbaik, yang berfungsi untuk melindungi mata dari radikal bebas.
4. Kopi dan Teh, mengandung flavonoid dan polifenol yang bisa membantu melawan kanker serta mencegah penyumbatan pembuluh darah arteri.
5. Cokelat hitam, mengandung mineral dan antioksidan yang tinggi, antioksidan yang terkandung dalam cokelat hitam dipercaya mampu mengurangi risiko terkena penyakit jantung dan peradangan.
Baca: Cokelat
6. Makanan lait dan biji-bijian, mengandung antioksidan selenium dan zinc, zat ini memiliki peranan yang penting dalam proses metabolisme tubuh dan mencegah dampak buruk akibat radikal bebas.(4)
Antioksidan Buatan #
Antioksidan sebagai penetralisir sifat reaktif radikal bebas dapat mencegah penyakit-penyakit yang muncul, tetapi pengaruhnya akan lebih besar jika dikonsumsi dalam bentuk alaminya.
Baca: Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK)
Satu penelitian yang diterbitkan oleh JAMA Internal Medicine melaporkan, suplemen vitamin E dan antioksidan lainnya tidak menunjukkan hasil yang efektif dalam mencegah penyakit jantung atau kanker.(5)
Studi lainnya bahkan memperlihatkan bahwa suplemen beta-karoten bisa meningkatkan risiko kanker paru-paru pada perokok.
Meskipun penelitian-penelitian tersebut memiliki keterbatasan, tapi penelitian terkait manfaat mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan antioksidan justru memberikan hasil positif untuk melawan dampak buruk radikal bebas. (TribunnewsWiki.com/Mirta)
| Informasi | Antioksidan |
|---|
| Manfaat | Mencegah radikal bebas |
|---|
| Jenis | Alami, Buatan |
|---|
Sumber :
1. www.alodokter.com
2. www.alodokter.com
3. hellosehat.com