Kesemek (Diospyros kaki)

Kesemek adalah jenis buah-buahan asli Tiongkok yang menyebar ke Jepang dan bagian Asia lainnya. Buah ini terasa manis seperti madu dan sepat.


zoom-inlihat foto
Ilustrasi-Buah-Kesemek.jpg
Alodokter
Ilustrasi Buah Kesemek

Kesemek adalah jenis buah-buahan asli Tiongkok yang menyebar ke Jepang dan bagian Asia lainnya. Buah ini terasa manis seperti madu dan sepat.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kesemek adalah jenis buah-buahan asli Tiongkok yang menyebar ke Jepang dan bagian Asia lainnya.

Buah ini kira-kira telah ditanam dan dimanfaatkan sejak ribuan tahun lalu.

Kesemek memiliki nama Latin Diospyros kaki dan dikenal sebagai buah kaki dalam bahasa Jepang, yang diambil dari nama zat tanin yang dihasilkan oleh buah ini.

Dalam bahasa Inggris, kesemek umum disebut sebagai oriental persimmon.

Buah ini terasa manis seperti madu. Kandungan zat tanin di dalamnya mungkin akan menimbulkan sensasi sepat.

Meski berukuran kecil, kesemek memiliki banyak sekali kandungan gizi yang bermanfaat untuk kesehatan. (1)

Dalam buah kesemek terdapat banyak nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti karbohidrat, vitamin A, vitamin C, asam folat, mangan, dan serat.

Selain itu, buah ini juga bisa menjadi sumber berbagai macam antioksidan, vitamin B6, thiamin, riboflavin, folat, magnesium, dan fosfor yang cukup baik.

Berkat beragamnya nutrisi tersebut, buah kesemek dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. (2)

kesemek1
Ilustrasi Buah Kesemek

Baca: Buah Duku (Lansium parasiticum)

  • Kandungan Gizi #


Berdasarkan Data Komposisi Pangan Indonesia (DKPI), per 100 gram buah kesemek terkandung berbagai nutrisi:

Air: 78,2 gram

Kalori: 78 kkal

Protein: 0,8 gram

Lemak: 0,4 gram

Karbohidrat: 20,0 gram

Serat: 0,6 gram

Kalsium: 6 miligram

Fosfor: 26 milligram

Zat besi: 0,3 miligram

Natrium: 0 miligram

Kalium: 34,5 miligram

Tembaga: 0,13 miligram

Zinc: 0,1 miligram

Beta karoten: 109 mikrogram

Karoten total: 2.710 mikrogram

Thiamin (Vit. B1): 0,05 miligram

Riboflavin (Vit B2): 0,00 miligram

Niacin (Vit. B3): 0,1 miligram

Vitamin C: 11 miligram (1)

Baca: Kedondong (Ambarella)

  • Manfaat #


Menjaga kesehatan mata

Satu buah kesemek mengandung lebih dari setengah kebutuhan vitamin A harian. Selain itu, buah kesemek juga kaya akan antioksidan lutein dan zeaxanthin.

Kedua kandungan ini berperan penting dalam menjaga kesehatan mata, menajamkan penglihatan, dan mencegah berbagai jenis penyakit mata, misalnya degenerasi makula.

Menjaga kesehatan jantung

Manfaat buah kesemek dalam memelihara kesehatan jantung berasal dari kandungan antioksidan flavonoid dan tannin yang cukup tinggi.

Antioksidan ini dapat menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah, serta mengurangi peradangan.

Karena khasiat ini, buah kesemek baik untuk dikonsumsi sebagai bagian dari pola makan sehat untuk mengurangi risiko penyakit jantung.

Mengurangi risiko penyakit kanker

Selain untuk mengurangi peradangan, antioksidan secara umum juga berperan dalam mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas.

Antioksidan bermanfaat untuk mencegah terjadinya berbagai penyakit kronis, termasuk kanker.

Berkat kandungan antioksidan beta karoten di dalamnya, buah kesemek diyakini dapat menghambat pertumbuhan dan penyebaran sel kanker, terutama kanker paru-paru dan kanker usus besar.

Menjaga kesehatan otak

Buah kesemek mengandung senyawa alami yang disebut fisetin, antioksidan yang memiliki banyak manfaat untuk menjaga kesehatan otak.

Senyawa fisetin terbukti mampu meningkatkan memori jangka panjang, mencegah kerusakan saraf, dan mencegah penurunan kognitif terkait usia.

Tidak hanya itu, fisetin diketahui bisa mengurangi kerusakan otak yang disebabkan oleh stroke.

Fisetin juga dapat meningkatkan kadar hormon serotonin dalam tubuh sehingga dapat mengurangi gejala depresi. (2)

Baca: Buah Duwet (Jamblang)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Nama Buah Kesemek (Oriental Persimmon)
Nama Latin Diospyros kaki
Asal Tiongkok
   


Sumber :


1. hellosehat.com
2. alodokter.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved