Jadwal & Link Live Streaming Belajar dari Rumah TV Edukasi Jumat (28/5/2021), Aku Terus Belajar

Kemendikbud melanjutkan program Belajar dari Rumah (BDR) yang ditayangkan di TV Edukasi per 1 April 2021


zoom-inlihat foto
Belajar-dari-Rumah-BDR-TV-Edukasi-Kemendikbud.jpg
Dok. Kemendikbud
Belajar dari Rumah (BDR) TV Edukasi Kemendikbud


SD Kelas 1

Selesai berolahraga, Dika dan Kak Wawan beristirahat sejenak.

Dika mengatakan ia sangat ingin bisa membaca sendiri, agar bisa membaca banyak buku pelajaran dan buku cerita.

Saat membaca satu cerita, semua bisa dibaca Dika dengan lancar, tetapi ia masih tidak bisa membaca kalimat-kalimat panjang.

Kak Wawan lalu membantunya.

Di segmen dua, Kak Wawan mengajak Dika bermain tebak hari tanpa melihat ke kalender dan kemudian mencocokkan jawaban mereka.

Kemudian Kakak mengajak Dika dan teman-teman di rumah mengingat pelajaran yang sebelumnya sudah dipelajari, yaitu pengelompokan pada penjumlahan.

Dika juga mengajak teman-teman menghitung bersama.

SD Kelas 2

Pak Rizal menguji Dimas dan Melki tentang mata pelajaran yang belum mereka kuasai.

Pertama-tama, Pak Rizal membacakan cerita "Ayo, Berlatih Silat!" setelah meminta Dimas dan Melki menebak lokasi cerita tersebut.

Usai melengkapi kalimat dengan topik bacaan, mereka mengulang materi tentang bangun datar dan bangun ruang, dan apa saja yang termasuk ke dalam dua bangun tersebut.

Pada Eksplorasi Matematika, Pak Rizal menyebut ciri-ciri salah satu bangun datar dan bangun ruang, lalu mengajak Dimas dan Melki menebak namanya.

Pada Proyek Akhir Minggu, Delpi mengajak teman-teman menuliskan judul karya pada portofolio mereka.

SD Kelas 3

Shinta dan Dodi belajar untuk tidak mudah menyerah saat sedang menghias kue kering.

Ayah kemudian membacakan cerita “Kapal Kardus Dimas” dan menceritakan kembali isi cerita.

Untuk Proyek Akhir Minggu, Kak Rara lalu mengajak Shinta dan Dodi menghias lembar karton portofolio yang sebelumnya sudah mereka tempel dengan prakarya favorit masing-masing.

Setelah itu Shinta membuat perkiraan berapa bulan lagi mereka akan naik ke kelas 4.

Sedangkan Dodi bermain menebak bangun datar, bangun ruang, simetri putar, dan simetri lipat, melalui ciri-cirinya.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved