Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM- Basbousa merupakan kue khas Timur Tengah yang rasanya manis.
Terbuat dari gandum semolina atau farina yang direndam dalam simple syrup.
Sirupnya diberi tambahan rasa kelapa atau air mawar dan air bunga jeruk.
Basbousa disajikan dengan kacang, krim kental, atau tawar. (1)
Baca: Pos Ketan Legenda 1967
Asal usul #
Basbousa kerap ditemukan di sebagian besar wilayah bekas Kekaisaran Ottoman, dan ditampilkan di masakan Timur Tengah, Yunani, Azerbaijan, Turki.
Basbousa adalah nama Mesir untuk makanan penutup dan di Afrika Utara.
Di Levant dan kota Mesir Alexandria, makanan ini sering disebut "hareesa" adalah jenis makanan penutup yang berbeda.
Basbousa adalah makanan penutup yang populer di antara semua orang Mesir atau menjadi hidangan utama saat Idul Fitri dan Ramadan, sedangkan untuk orang Kristen ketika mereka berpuasa, seperti untuk Prapaskah Besar dan Kelahiran, karena bisa dibuat vegan. (2)
Baca: Mapo Tofu
Resep #
Bahan
- 1 Kaleng SKM
- 150 gr Butter
- 2 cup Tepung Semolina
- 1 sdt Baking Powder
- 60 ml Air Hangat
Bahan Sirup :
- 2 cup Air
- 1 cup Gula Pasir
- Perasa Mawar
- 1 sdm perasan air lemon. (3)
Baca: Kue Leker
Cara membuat #
1. Campur 1 kaleng susu kental manis dengan butter. Aduk-aduk dengan whisk hingga tercampur rata.
2. Masukkan tepung Semolina sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
3. Masukkan baking powder. Aduk rata lalu masukkan air hangat sedikit demi sedikit.
4. Diamkan sekitar 20 menit. Lalu masukkan ke loyang yang sudah diolesi mentega dan hias dengan Almond, oven selama 20-25 menit hingga berwarna keemasan.
5. Siapkan bahan sirupnya, rebus air dan gula hingga mendidih dan mengental Lalu masukkan perasa mawar dan air lemon.
6. Setelah cake matang dan berwarna keemasan,potong-potong sesuai selera di loyang, lalu siramkan sirup secara merata.
Ketika menyiran sirup pastikan cake dan sirupnya sama-sama dalam keadaan panas. Basbousa siap dihidangkan. (3)
Baca: Kue Semprong
(Tribunnewswiki.com/ Husna)
Sumber :
1. jabar.tribunnews.com
2. jejakjabar.com
3. cookpad.com