Banyak Beredar Mitos Gerhana Bulan Berkaitan dengan Ibu Hamil, Ini Kata Buya Yahya

Begini penjelasan singkat Buya Yahya soal mitos gerhana bulan dan ibu hamil yang beredar di tengah masyarakat.


zoom-inlihat foto
penumbra11.jpg
Tribun Pontianak
Gerhana Bulan


Melainkan karena tanda-tanda kebesaran Allah.

Buya Yahya
Buya Yahya (Ig @buyayahya_albahja)

"Salatlah. Kalau Anda menemukan gerhana, maka salat gerhana. Salat gerhana itu bisa salat gerhana dengan 4 rukuk yang panjang dengan ayat yang panjang di masjid," ceramah Buya Yahya.

Kalau pun tidak bisa melaksanakan salat jamaah, salat gerhana bulan bisa dilakukan sendiri.

"Kalau pun tidak, anda seperti sholat biasa saja, seperti sholat subuh, sholat dua rakaat. Kalau anda tidak bisa jamaah, dua rakaat saja niatkan sholat khusuf, selesai. Memang utamanya 2 kali rukuk kan, kalau anda ribet cukup dua rakaat," jelas Buya Yahya melanjutkan.

Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

إِنَّ الشَّمْسَ وَالْقَمَرَ آيَتَانِ مِنْ آيَاتِ اللَّهِ ، لاَ يَنْخَسِفَانِ لِمَوْتِ أَحَدٍ وَلاَ لِحَيَاتِهِ ، فَإِذَا رَأَيْتُمْ ذَلِكَ فَادْعُوا اللَّهَ وَكَبِّرُوا ، وَصَلُّوا وَتَصَدَّقُوا

“Sesungguhnya matahari dan bulan adalah dua tanda di antara tanda-tanda kekuasaan Allah. Gerhana ini tidak terjadi karena kematian seseorang atau lahirnya seseorang. Jika melihat hal tersebut maka berdo’alah kepada Allah, bertakbirlah, kerjakanlah shalat dan bersedekahlah.” (HR. Bukhari no. 1044).

Maka, kata Buya, umat Islam disunnahkan untuk mengerjakan shalat khusuf bukannya masuk dan bersembunyi di bawah kolong tempat tidur.

“Itu mitos tidak boleh Anda ikuti dan percayai. Kalau Anda menemukan Gerhana maka Shalat Gerhana,” jelas Buya.

Baca: Sambut Full Wolf Moon Gerhana Bulan Penumbra, Umat Muslim Bisa Laksanakan Amalan Berikut Ini

Baca: Tak Sempat Salat Gerhana Berjamaah, Salat Kusuf Bisa Dilakukan Sendirian, Begini Niat dan Rukunnya!

(TribunnewsWiki.com/Restu)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved