Trending Topik di Twitter, Awkarin Buat Heboh karena Sanggup Beli Hotel di Usia 23 Tahun

Selebgram Karin Novilda atau Awkarin menuai banyak pujian hingga jadi trending topik karena berhasil membeli sebuah hotel di usianya yang ke 23.


zoom-inlihat foto
Awkarin-beli-hotel.jpg
Instagram/Awkarin
Awkarin membuat heboh media sosial setelah banjir pujian karena berhasil membeli hotel di usianya yang ke 23.


Dari foto dan video yang diunggahnya, nampak Awkarin tengah bersama dengan Sarah Gibson, Sabian Tama, Sadam, dan Richard Gibson.

Hingga kini, pelantun lagu 'Badass' itu tak menunjukkan apakah resort yang dikunjungi itu adalah hotel yang dibelinya.

Profil Awkarin

Meskipun terkenal karena kontroversi pergaulan bebasnya yang dinilai membawa dampak negatif, Awkarin ternyata kini sudah banyak berubah.

Ia diketahui lebih banyak melakukan kegiatan sosial untuk membantu orang yang membutuhkan.

Pada 2019 lalu, Awkarin menuai pujian karena berhasil membantu seorang pengemudi atau driver ojek online (ojol) yang tertimpa musibah.

Baca: Deretan Drama Awkarin yang Ramai di Twitter, Berseteru dengan Graphic Designer hingga Politisi

Baca: Tanggapan Awkarin Usai Disebut Pantas Jadi Ketua Umum Partai Politik

Bahkan saat ada demo mahasiswa terhadap DPR pada September 2019 lalu, Awkarin datang membagikan nasi bungkus.

Awkarin terlihat menenteng plastik besar berisi nasi bungkus yang akan dibagikanya kepada para pendemo.

Nah, berikut profil/biodata lengkap selebgram Awkarin yang memiliki nama lengkap Karin Novilda.

Karin lahir di Jakarta, pada 29 November 1997.

Pada awal membuat akun media sosial (medsos), Karin menginginkan username yang menarik.

Dalam profil Awkarin, ia mengaku tidak bisa berkomunikasi di depan orang banyak atau di depan kamera.

Karena itu, ia menganggap dirinya termasuk orang yang awkward atau canggung.

Sehingga, ia kemudian memberi nama akun medsosnya Awkward Karin.

Tetapi karena dirasa username itu terlalu panjang, ia lalu hanya mengambil huruf awk, dari kata awkward.

Huruf awk kemudian disandingkan dengan nama depannya.

Karena nama depannya juga diawali huruf K, maka satu huruf K dihapus.

Sehingga, jadilah Awkarin.

Awkarin memimpin aksi bersih-bersih sisa demo mahasiswa di depan Gedung DPR/MPR RI pada 24-25 Seprember 2019. Halaman gedung Senayan Trade Center (STC) menjadi titik kumpul Awkarin bersama para relawan yang mayoritas merupakan kaum muda.
Awkarin memimpin aksi bersih-bersih sisa demo mahasiswa di depan Gedung DPR/MPR RI pada 24-25 Seprember 2019. Halaman gedung Senayan Trade Center (STC) menjadi titik kumpul Awkarin bersama para relawan yang mayoritas merupakan kaum muda. (KOMPAS.com/Andika Aditia)

Kini Awkarin dikenal publik sebagai seorang selebgram, influncer, dan juga Youtuber.

Awkarin juga diketahui aktif menulis dalam blognya yang diberi nama Novilda Writes, too!.





Halaman
1234
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved