Polisi Gerebek Istri saat Selingkuh dengan Pria Lain di Hotel, Tertangkap Hanya Pakai Baju Tidur

Seorang polisi lakukan penggerebekan pada istrinya sendiri yang diduga sedang selingkuh dengan pria lain di hotel


zoom-inlihat foto
Ilustrasi-Istri-Seorang-Anggota-Polisi-Kepergok-Selingkuh-di.jpg
Tribun Lampung
Ilustrasi - Istri Seorang Anggota Polisi Kepergok selingkuh


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Polisi gerebek istri yang sedang selingkuh dengan pria lain di hotel, tertangkap saat sedang tidur dan hanya kenakan baju tidur pendek.

Istri polisi ini digerebek saat tengah berduaan di sebuah vila di Denpasar Selatan, Bali, Kamis 18 Maret 2021.

Wanita bernama Ni Putu DA ini sedang bersama pria yang diduga selingkuhannya berinisial DE (32).

Sebagai informasi, Ni Putu DA dan DE adalah rekan kerja satu profesi sebagai sekurity di Bandara Ngurah Rai.

Ni Putu digerebek langsung oleh sang suaminya dan polisi Polsek Denpasar Selatan (Densel), pada Kamis Pukul 05.00 Wita kemarin.

"Kedua pasangan selingkuhan tersebut digerebek langsung oleh suami sah dan polisi dari Polsek Densel," ujar sumber, Jumat 19 Maret 2021 pagi.

Ilustrasi - Istri Seorang Anggota Polisi Kepergok Selingkuh di Bali, Polisi Temukan Barang Bukti Kondom
Ilustrasi - Istri Seorang Anggota Polisi Kepergok Selingkuh di Bali, Polisi Temukan Barang Bukti Kondom (Tribun Lampung)

Setelah penggerebekan dilakukan, keduanya lalu dibawa ke Polsek Densel untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Bahkan hal ini juga sudah dibenarkan oleh Kanit Reskrim Polsek Densel AKP Hadimastika, sepoerti dikutip dari Tribun Bali.

"Iya benar. Mereka (pasangan selingkuh) sudah dibawa ke Polsek," ujarnya, Jumat 19 Maret 2021 pagi.

Kronologi

Peristiwa suami gerebek istri ini bermula saat suami Ni Putu DA mendapatkan informasi dari seseorang.

Informan ini mengatakan dirinya melihat istri polisi itu sedang bersama seorang pria tengah minum  di vila pada Rabu 17 Maret 2021 sekitar pukul 22.00 Wita.

Sebelum penggerebekan, suami Ni Putu DA datang ke Polsek Densel untuk membuat laporan.

Baca: Niat Gerebek Pria Pengedar Sabu, Polisi Justru Ketakutan Saat Tersangka Ternyata Positif Covid-19

Baca: Jerman Kerahkan 800 Pasukan untuk Gerebek Jihadis Salafi, Ditindak karena Sebarkan Ide Khilafah

Suami dan anggota polisi dari Polsek Densel lalu menuju ke vila yang diinformasikan oleh seseorang tersebut.

Petugas langsung menuju kamar yang sedang ditempati oleh dua orang yang diduga selingkuh itu.

Suami yang menggerebek istrinya ini menemukan, Ni Putu DA sedang tidur dengan DE.

Ketika penggerebekan terjadi DE terlihat memakai kaos putih dan celana pendek.

Sementara Ni Putu DA hanya memakai pakaian tidur dan memakai celana pendel.

Ilustrasi penggerebekan
Ilustrasi penggerebekan (Tribunnews)

"Mereka saat digerebek tengah tertidur bersama, masing-masing memakai pakaian tidur dengan celana pendek," papar sumber.

"Saat digerebek, mereka hanya mengenakan pakaian tidur dan kaget setelah kepergok berduaan," imbuhnya.

Bahkan suami Ni Putu DA bersama anggota polisi dari Polsek Denpasar Selatan, menemukan tisu dan spray bekas lap serta satu buah kondom bekas pakai.

"Di dalam kamar ditemukan, tisu, spray dan kondom bekas pakai," ungkap sumber.

TERPISAH, Istri Gerebek Suami yang Berstatus ASN Selingkuh di Kamar Hotel dengan Wanita Lain Tanpa Busana

Istri gerebek suami yang sedang selingkuh di kamar hotel tanpa busana, ternyata berprofesi seorang ASN

Seorang istri gerebek suaminya yang diduga sedang berselingkuh di kamar hotel tanpa busana.

Saat itu sang suami yang berstatus PNS ini digerebek bersama pasangannya diduga sedang melakukan hal mesum.

Pria tersebut merupakan oknum aparatur sipil negara (ASN) di Dinas Pengelolaan Sumber Daya Alam (PSDA) Sumatera Barat, AM (56).

Penggerebekan tersebut terjadi di kamar salah satu hotel di Simpang Empat, Pasaman Barat.

Saat itu, sang istri ditemani oleh Satpol PP Pasaman Barat.

Pihak Satpol PP akhirnya melapor hasil pemeriksaan ke Dinas PSDA Sumbar tempat AM bekerja.

Kita kirim juga laporan ke PSDA Sumbar. Untuk sanksi ASN, tergantung dari mereka, " kata Kasatpol PP Pasaman Barat, Abdi Surya , Rabu (20/1/2021).

Sementara itu, AM juga sudah dipanggil oleh pihak Dinas PSDA Sumbar untuk dimintai keterangan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas PSDA Sumbar Rifda Suriani.

"Kita sudah panggil untuk dimintai keterangan. Apa benar dia dan bagaimana kronologinya. Saat ini dia belum datang," ujar Rifda.

Baca: VIRAL Video Penggerebekan 4 PSK Tak Berbusana, Muncikari Akui Bandrol Harga Rp1,5 sampai Rp6 Juta

Baca: Petugas Penggerebekan Temukan 11 Pasangan Tidak Sah di Kamar, 4 Hotel di Pontianak Terancam Ditutup

Kronologi

Aksi penggerebekan ini terjadi di salah satu hotel, Sabtu (16/1/2021).

Penggerebekan dilakukan saat istri sah AM melapor pada Satpol PP bahwa ada dugaan perbuatan maksiat.

Setelah mendapatkan laporan, tim Satpol PP bersama istri AM menuju hotel tempat menginap tersebut.

AM kedapatan tanpa busana bersama pasangannya yang diduga melakukan mesum di kamar hotel tersebut.

"Ternyata mereka kita dapati perawatan tanpa busana. Kemudian kita bawa ke kantor untuk dimintai keterangan," kata Abdi.

"Mereka amankan karena diduga adanya mesum di dalam kamar hotel," lanjut Abdi.

Keduanya lalu diseret ke Kantor Satpol PP untuk diperiksa dan dimintai keterangan.

ilustrasi penggerebekan
ilustrasi penggerebekan (dok. tribunnews.com)

"Kemudian kita minta membuat surat perjanjian tidak mengulangi perbuatannya," kata Abdi.

Saat penggerebekan, Abdi mengatakan AM suatu surat nikah siri teman karena PHK sudah duda.

"Surat nikah sirinya palsu. Disebutkan dia duda, padahal ada istri sah. Kemudian tidak ada pula ditandatangi saksi," kata Abdi.

Untuk dugaan pidana, kata Abdi, diserahkan kepada istri sah AM, apakah akan melapor atau tidak.

"Kewenangan kita hanya sebatas penegakkan Perda Ketertiban Umum. Untuk masalah pidana, itu terserah istrinya," kata Abdi.

Selain membuat surat perjanjian, Abdi mengatakan pihaknya juga melaporkan hasil pemeriksaan Satpol PP ke Dinas PSDA Sumbar. 

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Ka, Tribun Bali)

Artikel ini telah tayang di Tribun Bali dengan judul Istri Seorang Anggota Polisi Kepergok Selingkuh di Bali, Polisi Temukan Barang Bukti Kondom





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved