
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sejumlah anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sumedang, Jawa Barat, ternyata takut dengan jarum suntik.
Dilansir Kompas.com, proses vaksinasi pun berlagsung heboh saat sejumlah personel Satpol PP berteriak histeris saat akan disuntik vaksin Covid-19, Selasa (2/3/2021).
Tidak hanya bergerak, salah satu anggota Satpol PP Sumedang bahkan terpaksa harus diseret oleh anggota lainnya.
Anggota tersebut lari ketakutan ketika hendak disuntik vaksin Sinovac.
Sekretaris Satpol PP, Pemadam Kebakaran dan Linmas Kabupaten Sumedang Deni Hanarfiah menyebut, total keseluruhan personel sebanyak 206 orang.
Dari total itu, sebanyak empat personel tidak disuntik vaksin karena pernah terinfeksi Covid-19.
Sedangkan, satu orang lainnya harus ditunda karena sedang hamil.

Baca: Suami Ungkap Rina Gunawan Sempat Positif Covid-19 Sebelum Meninggal
Baca: Chord Kunci Gitar Pergi Hilang dan Lupakan - Remember Of Today: Lupakanlah Semua Kenangan Ini
Baca: Profil Rina Gunawan, Presenter Terkenal yang Pernah Jadi Cameo Si Doel Anak Sekolahan
"Jadi, total yang disuntik vaksin ada sebanyak 197 personel Satpol PP dan Damkar Sumedang," ujar Deni kepada Kompas.com di Kantor Satpol PP Sumedang, Selasa.
Menurut Deni, saat pelaksanaan vaksinasi, ada beberapa anggotanya yang memang takut melihat jarum suntik.
"Karena takut dengan jarum suntik, jadi saat vaksinasi tadi, mereka teriak-teriak. Bahkan, ada yang harus kami jemput paksa dan digusur anggota lainnya supaya disuntik vaksin," tutur Deni.
-
Kasus Video Mesum Bogor, Pelaku Produksi 26 Konten Porno, Dijual ke Pornhub Raup Uang Belasan Juta
-
Kenali 28 Kriteria Penerima Vaksin Sinovac dengan Penyakit Penyerta Menurut PAPDI
-
Fakta Terkini Kasus Video Mesum Bogor, Identitas Pemeran Terungkap, Polisi Kantongi Nama Perekam
-
Isu Vaksin Sinovac Masuki Masa Kedaluwarsa, Ini Klarifikasi Kementerian Kesehatan
-
Fakta Video Mesum Bogor : Pemeran Wanita Masih Misterius, Masuk Kamar Hotel Langsung Lucuti Baju