Sebagai pengacara sekaligus penasihat mafia, Vincenzo adalah ahli strategi berkepala dingin yang menggunakan metode sangat rinci untuk membalas dendam.
Dirinya akan menjadi karakter anti-hero yang menghukum pelaku kejahatan dengan cara-cara jahat.
Selaras dengan Vincenzo, karakter Hong Cha Young yang diperankan Jeon Yeo Bin adalah pengacara yang rela melakukan apa saja untuk memenangkan kasus.
Keduanya akan bertindak seperti pahlawan kegelapan untuk menangkap penjahat yang kebal terhadap hukum, dibantu oleh Jang Jun Woo, yang diperankan Taecyeon.
Sebagai pegawai megang di firma hukum Cha Young, Taecyeon akan berubah menjadi seorang pekerja keras yang cerdas dan sopan.
Di saat yang sama, sifatnya yang terlalu naif dan ceroboh kerap membawanya terlibat dalam masalah.
Song Joong Ki belajar bahasa Italia
Vincenzo menjadi drama pertama Song Joong Ki setelah Arthdal Chronicles (2019).
Karakter yang dibawakan Song Jong Ki dalam drama ini sangat unik dan berbeda dari peran-perannya terdahulu.
Meski Vincenzo terlihat sangat berwibawa, tegas, dan berani, tapi dirinya juga mempunyai sisi kocak yang mewakili unsur komedi drama ini.
Untuk menghidupkan karakternya sebagai pengacara dan penasihat mafia, Song Joong Ki bahkan harus belajar Bahasa Italia.
Baca: Penulis Skenario dan Sutradara Vincenzo Puji Akting Song Joong Ki, Jeon Yeo Bin, dan Taecyeon 2PM
Baca: Kwak Dong Yeon, Kim Yeo Jin, dan Jo Han Chul Siap Lawan Song Joong Ki di Drama tvN Vincenzo
Cetak rekor penayangan perdana
Penayangan perdana drama Korea Vincenzo dibuka dengan rating yang sangat menjanjikan.
Episode pertama yang tayang pada Sabtu (20/2/2021) memperoleh rating rata-rata 7,7 persen dan tertinggi pada 9,5 persen.
Sementara episode kedua yang tayang pada Minggu (21/2/2021) meraih rating rata-rata 9,3 persen dan puncaknya mencapai 10,8 persen.
Catatan baik dalam dua hari berturut-turut ini membawa Vincenzo menjadi drama akhir pekan dengan rating tertinggi ketiga dalam sejarah tvN.
(TribunnewsWiki.com/Restu, Kompas.com/Widya Lestari Ningsih)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Fakta Menarik Vincenzo, Drakor Song Joong Ki yang Disponsori Kopiko"