TRIBUNNEWSWIKI.COM - Belakangan nama Ribka Tjiptaning menjadi perbincangan hangat usai mengkritik kebijakan pemerintah terkait program vaksinasi Covid-19.
Anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan tersebut tak mempedulikan jika dirinya seorang politikus PDIP, bahkan tetap menolak untuk mengikuti vaksinasi.
Imbasnya, Ribka sebagai anggota DPR RI digeser dari Komisi IX yakni bidang masalah kesehatan ke Komisi VII yang membidangi masalah energi.
Dilansir Tribunnews.com, rotasi tersebut tercantum dalam Surat Fraksi PDIP DPR nomor 04/F-PDIP/DPR-RI/2022, terkait perubahan penugasan di Alat Kelengkapan Dewan dan ditujukan kepada pimpinan DPR RI.
Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua Fraksi PDIP Utut Adianto dan Sekretaris Fraksi PDIP Bambang Wuryanto, Senin (18/1/2021).
Sementara itu, Ribka diketahui tidak pernah meninggalkan Komisi IX selama empat periode.
Baca: Ribka Tjiptaning Ingatkan Pemerintah Soal Vaksin: Negara Tak Boleh Berbisnis dengan Rakyatnya
Selain Ribka, 4 anggota Fraksi PDIP DPR juga dirotasi.
Empat orang tersebut yakni Johan Budi Sapto Pribowo dari Komisi II ke Komisi III.
Lalu, Gilang Dhielafararez dari Komisi VI ke Komisi III, Marinus Gea dari Komisi II ke Komisi XI, serta Ihsan Yunus dari Wakil Ketua Komisi VII menjadi anggota Komisi II.
Sebelumnya, Ribka Tjiptaning diketahui dengan tegas menolak vaksin Covid-19 saat menghadiri rapat kerja Komisi IX DPR bersama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Selasa (12/1/2021).
Ribka menuturkan, belum ada satupun pihak yang dapat memastikan keamanan vaksin Covid-19 asal China, Sinovac.
"Kalau persoalan vaksin, saya tetap tidak mau divaksin, mau pun sampai yang 63 tahun bisa divaksin. Saya sudah 63 nih, mau semua usia boleh tetap (saya tolak). Misalnya saya hidup di DKI, semua anak cucu saya dapat sanksi Rp 5 juta mending saya bayar, saya jual mobil kek," tegas Ribka di Ruang Rapat Komisi IX DPR, Senayan, Jakarta.
"Bagaimana orang Bio Farma juga masih bilang belum uji klinis ketiga dan lain-lain," tambahnya.
Sementara, Tribunnews.com, telah mencoba mengkonfirmasi kabar surat rotasi lima anggota Fraksi PDIP kepada Sekretaris PDIP Bambang Wuryanto.
Namun, sampai berita ini ditayangkan, Bambang tidak meresponnya.
Baca: Paling Keras Tolak Vaksin Covid-19, Ribka Tjiptaning Dirotasi PDIP, Digeser ke Komisi VII DPR RI
Karir Politik Ribka
Karir politik Ribka Tjiptaning dimulai pada 1992, yakni saat ia menjadi anggota salah satu partai politik yakni PDI Perjuangan (PDIP).
Sampai saat ini, ia telah berhasil tiga kali masuk ke Senayan, pada 2004, 2009, dan 2019.
Diketahui saat ini Ribka tercatat sebagai salah satu anggota dari Komisi IX DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan.
Sebelumnya, pada periode 2009-2014 Ribka sempat menjabat sebagai Ketua di komisi yang sama.