
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pemerintah Ceko mengumumkan kebijakan pelonggaran pembatasan virus corona seiring dengan menurunnya jumlah kasus baru pada Minggu (29/11/2020).
Pemerintah juga mencabut larangan buka di hari Minggu.
Restoran dapat buka kembali dari pukul 6 pagi hingga 10 malam.
Namun, kapasitasnya terbatas hingga 50 persen.
Toko dan aneka pusat perbelanjaan juga diharuskan membatasi jumlah pengunjungnya. Sementara toko non-esensial juga ikut dibuka meski masih diterapkan aturan jaga jarak, menurut pengumuman Menteri Kesehatan Jan Blatny pada Minggu (29/11).
Baca: Tuding Pemerintah Prancis Tebang Pilih, Pemimpin Umat Agama Kritik Aturan Pembatasan Tempat Ibadah

Baca: Dokter Pribadi Bantah Bertanggung Jawab Atas Kematian Maradona: Mereka Mencari Kambing Hitam
Kemudian salon rambut, pusat kebugaran dan gym juga diizinkan untuk dibuka kembali.
Begitu pula kebun binatang, museum, dan galeri.
Republik Ceko termasuk negara yang paling terpukul atas gelombang baru virus corona.
Namun, jumlah kasus baru telah menurun sejak 4 November.
Negara berpenduduk hampir 10.7 juta jiwa itu tercatat memiliki 518.649 kasus dengan 8.054 kematian.
Baca: Irak Berlakukan Rotasi Belajar-Mengajar, Siswa Bergantian Datang ke Sekolah Sekali dalam Seminggu

Baca: Disney Ganti Opening Black Panther Sebagai Penghormatan pada Aktor Chadwick Boseman