Kondisinya Kritis, Wanita Dipukul Pakai Cangkul karena Teriak Minta Tolong saat Hendak Dirudapaksa

Minta tolong agar diantarkan ke rumah saudara, perempuan di Batam tak sadarkan diri setelah dipukul cangkul karena melawan saat hendak dirudapaksa


zoom-inlihat foto
ilustrasi-korban-pelecehan-5.jpg
tribun batam
ilustrasi korban pelecehan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Nasib malang menimpa seorang perempuan asal Batam yang kala itu sedang membutuhkan bantuan.

Perempuan berusia 17 tahun tersebut hendak menjadi korban rudapaksa saat sedang berada di taman terbuka.

Sempat menolak dan mencoba melawan, wanita tersebut malah dipukul menggunakan cangkul di bagian kepalanya.

Akibatnya, ia mengalami luka robek yang cukup berat hingga harus mendapat perawatan medis karena kondisinya kritis.

Menurut Kapolsek Sekupang AKP Yudi Arvian, kejadian berawal dari korban yang saat itu meminta bantuan kepada seorang pengendara motor pada Senin (2/11/2020) pukul 19.00 WIB.

Wanita 17 tahun tersebut mencoba menghentikan pengendara motor di simpang tiga Polsek Batuaji.

Ia pun meminta pengendara yang kala itu seorang pria, untuk mengantarnya ke daerah Marina, Sekupang, Batam.

Kala itu sang korban berniat pergi ke rumah adik iparnya di kawasan Marina.

Baca: Ayah di Tuban Perkosa Anak Kandungnya Berkali-kali, Minta Restu Nikah Malah Disetubuhi

Baca: Duduk Bermesraan di Mal lalu Direkam Diam-diam, Pasangan Ini Jadi Korban Pemerasan

Kemudian oleh pelaku, korban diantarkan ke rumah adik iparnya.

Namun, saat tiba di rumah adik iparnya, sang adik sedang tidak berada di rumah.

Pelaku kemudian mengajak korban untuk nongkrong di taman wisata kolam pancing di kawasan Marina.

“Ironisnya, setibanya di kolam pancing Marina, pelaku pelaku tiba-tiba meraba payudara korban hingga ke bagian vital korban,” kata Yudi saat dikonfirmasi, Senin.

Bahkan, pelaku meminta korban untuk membuka pakaian agar bisa dengan mudah bersetubuh.

Korban yang kaget mencoba melarikan diri dari tangan pelaku.

Korban bahkan sempat berteriak minta tolong.

Merasa terancam, saat itulah pelaku menganiaya korban dengan cangkul yang dibawanya hingga korban jatuh tersungkur.

Ilustrasi tindak pemerkosaan.
Ilustrasi tindak pemerkosaan. (Kompas.com/Laksono Hari Wiwoho)

“Pengakuan dari korban, pelaku bernama Abdul. Namun apa identitas jelasnya, korban juga tidak tahu banyak, karena baru dikenalnya saat malam itu juga,” kata Yudi.

Seusai melukai korban, pelaku langsung kabur dan meninggalkan korban yang sedang dalam keadaan terluka.

Korban kemudian ditemukan warga sekitar yang langsung memberikan pertolongan dan melaporkan kejadian ini ke Mapolsek Sekupang.

Baca: Gabung Pesta Miras, Siswi SMA di Jember Jadi Korban Pemerkosaan, Digilir Delapan Pemuda Mabuk

Baca: Balita 3 Tahun Jadi Korban Pemerkosaan hingga Dibunuh Hanya Karena Adanya Persaingan Keluarga

“Kondisi korban terus membaik dan saat ini masih menjalani perawatan di RS Graha Hermine,” kata Yudi.

Hingga kini, polisi masih melakukan pengembangan, menginat identitas pelaku yang didapat sangat minim.

Polisi pun hanya bisa mengandalkan korban yang masih ingat dengan wajah dan ciri-ciri pelaku.

(TribunnewsWiki.com/Restu, Kompas.com/Hadi Maulana)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menolak Diperkosa, Seorang Perempuan Dipukuli Pakai Cangkul"





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved