TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kejahatan begal payudara kembali terjadi.
Kali ini kejadian begal payudara terjadi di jalanan Surabaya.
Pelaku begal payudara ini adalah Ari Tri Yahya, seorang pria asal Tenggumung Baru Mulya, Surabaya.
Pria berumur 29 tahun ini diketahui sudah melancarkan aksinya sebanyak 3 kali.
Menurut keterangan, tersangka Ari ini melakukan aksi tak senonoh tersebut di Jalan Pogot, dan Jalan Tenggumung.
Aksi terakhirnya yakni membidik wanita berinisial CA di Jalan Sidotopo Wetan, Kenjeran, Surabaya.
Kala terjadi aksi begal payudara itu, CA yang menjadi korban ada di pinggir jalan untuk menyeberang.
Baca: Rebut Celurit dan Menang Lawan Dua Begal, Driver Ojol di Bekasi Diberi Penghargaan oleh Polisi
Baca: Kisah Driver Ojol Perempuan yang Lolos dari Begal: Rebut Celurit dan Jatuhkan Salah Satu Pelaku
Kemudian tersangka datang ke samping korban dengan menggunakan sepeda angin.
Langsung saja, tersangka melancarkan aksinya dengan memegang payudara korban.
Dikutip SuryaMalang.com, AKBP Ganis Setyoningrum, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak korban langsung menjerit, Jumat (25/9/2020).
"Korban langsung menjerit sehingga warga spontan mengadang tersangka," kata Ganis Setyoningrum.
Ganis mengatakan, Ari berkeliling untuk mencari korban atas aksi bejatnya itu.
"Tersangka keliling mencari sasaran. Saat ada korban, baru dia beraksi. Biasanya tersangka beraksi pada pagi hari saat banyak ibu-ibu belanja," imbuh Ganis.
Dalam keterangannya, pria 29 tahun ini mengkalim diirnya frustasi usai ditinggal pacarnya menikah.
Ari juga mengaku mendapatkan bisikan gaib sebelum melancarkan aksi begal payudaranya.
Pria ini megatakan tidak tahu asal bisikan gaib tersebut.
Biasikan gaib yang didengarnya memintanya untuk meremas payudara wanita.
"Saya dapat bisikan. Saya tidak tahu ada bisikan itu," ungkap Ari.
Atas tindakan tak senonohnya tersebut, Ari harus menikmati dinginnya penjara Polres Tanjung Perak.
TERPISAH, VIRAL Rekaman CCTV Begal Payudara di Padang Nekat Jamah Wanita Pendorong Kereta Bayi Hingga Terjatuh