TRIBUNNEWSWIKI.COM – Bupati Muaro Jambi Masnah Burso dinyatakan positif Covid-19
Hal ini diketahui setelah bupati menjalani pemeriksaan swab di Labolatorium Dinas Kesehatan, Kabupaten Muaro Jambi.
Masnah Burso ddinyatakan positif covid-19 pada Sabtu (3/10/2020) malam.
Dia terpapar setelah berkontak erat dengan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN).
Ternyata diketahui ASN tersebut terkonfirmasi positif corona pada 28 September 2020 lalu.
Baca: 1 Bulan Sebelum Jadi PM Inggris, Boris Johnson Tinggal di Flat dan Bertengkar Hebat dengan Pacar
Baca: Viral Aksi Koboi Jalanan Pria Todong Airsoft Gun ke Juru Parkir, Polisi Selidiki Surat Izin Senjata
Dupati pun kemudian melakukan swab tes untuk memastikan kondisinya.
"Hasilnya (pemeriksaan bupati) keluar terkonfirmasi positif Covid-19," kata Wakil Bupati Muaro Jambi Bambang Bayu Suseno.
Usai temuan tersebut, pihak terkait melakukan tracing terhadap keluarga dan kerabat bupati.
Bambang menjelaskan, tujuh dari delapan anggota keluarga dan kerabat bupati dinyatakan negatif Covid-19.
Sementara bupati kini menjalani isolasi mandiri.
"Bupati saat ini sedang isolasi mandiri di Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi dengan protokol kesehatan yang ketat di bawah pengawasan dokter penanggung jawab pasien RSUD Ahmad Ripin," katanya.
Baca: Positif Covid-19, Bupati Bangka Tengah Ibnu Saleh Meninggal di Rumah Sakit Saat Perawatan
Baca: Berita Duka, Bupati Kabupaten Berau Kalimantan Timur H Muharram Meninggal Dunia
Dilasir dari TribunMuarojambi.com, Bupati Muaro Jambi, Masnah Buaro melalui video berdurasi 1:21 detik menyampaikan bahwa dirinya terkonfirmasi positif Covid-19.
Ia mengimbau pada masyarakat Kabupaten Muaro Jambi di manapun berada selalu mematuhi standar protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak dan cuci tangan.
"Saya telah diisolasi kita tidak tahu virus itu ada dimana untuk itu kita tetap waspada dengan cara memakai masker dan mencuci tangan Insya Allah kita akan terhindar dari virus," jelasnya Minggu (4/10/2020).
Selanjutnya ia juga menyampaikan mohon doanya pada masyarakat Kabupaten Muaro Jambi dan Provinsi Jambi supaya cepat sembuh dan bisa kembali beraktivitas bekerja seperti biasanya.
Pasca-Bupati Muarojambi Masnah Busro dinyatakan positif corona tentu berpangaruh terhadap roda pemerintahan di Kabupaten Muarojambi.
Baca: Gelar Hajatan saat Pandemi, Kasat Intel Polres Serdang yang Baru Naik Pangkat, Dicopot Jabatannya
Baca: Apple Akan Luncurkan iPhone 12, Bocorkan versi Mini Paling Murah Mulai Rp 9 Juta-an
Terkait hal itu, pelaksaana tugas Sekda Muarojambi Jangning mengatakan, roda pemerintahan Muarojambi tetap berjalan seperti biasa.
"Pemerintahan tetap jalan seperti biasa tak ada masalah," jelas Jangnig saat dikonfirmasi via telpon pada Minggu (4/10/2020).
Ia juga mengatakan Bupati Masnah dinyatakan postif corona dengan status OTG tentu bisa komunikasi dengan jajaran OPD, Setda dan Forkopimda Muarojambi sistem virtual.
"Bupati kan bisa komunikasi jarak jauh dengan Wabup, dan Sekda dan OPD yang lainnya," pungkasnya.